Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jens Raven dan Welber Jardim Dipastikan Absen Bela Timnas U-20 Indonesia di Seoul Earth On Us Cup 2024

By Wila Wildayanti - Sabtu, 17 Agustus 2024 | 14:30 WIB
Pemain Timnas U-20 Indonesia Jens Raven tak akan bisa bela skuad Garuda di Korea Selatan. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri memastikan dua pemain diaspora yakni Jens Raven dan Welber Jardim tak akan memperkuat skuad Garuda Nusantara di Seoul Earth On Us Cup 2024.

Timnas U-20 Indonesia saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta sebagai persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Akan tetapi, sebelum menghadapi laga tersebut.

Tim asuhan Indra Sjafri ini akan menjalani turnamen di Korea Selatan yakni Seoul Earth On Us Cup 2024.

Baca Juga: Jens Raven dan Welber Jardim Tidak Dibawa ke Korea Selatan, Indra Sjafri Panggil Pemain Baru ke Timnas U-20 Indonesia

Kadek Arel dan kawan-kawan direncanakan bakal bertolak ke Korea Selatan pada 20 Agustus mendatang.

Mereka akan menjalani TC terlebih dahulu di sana sebelum menjalani turnamen resmi Seoul Earth On Us Cup 2024 tersebut.

Turnamen tersebut dijadwalkan bakal bergulir pada Rabu, 28 Agustus hingga 1 September 2024.

Indra Sjafri mengatakan bahwa tim Merah Putih akan membawa 30 pemain ke Korea Selatan.

Saat ini ada 32 pemain timnas U-20 Indonesia yang masih fokus menjalani TC di Jakarta.