Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlos Pena Puji Permainan Persija Meski Gagal Menang Lawan Persita

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 18 Agustus 2024 | 22:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/8/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta gagal meraih kemenangan atas Persita Tangerang pada pekan kedua Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Minggu (18/8/2024).

Kedua tim bermain imbang tanpa gol hingga pertandingan usai.

Selepas pertandingan, pelatih Persija, Carlos Pena, angkat bicara perihal permainan anak-anak asuhnya.

Juru taktik asal Spanyol itu memuji permainan yang dimainkan oleh Witan Sulaeman dkk.

Sepanjang permainan, Persija mengurung pertahanan Persita.

Rapatnya lini belakang Persita membuat para pemain Persija kesulitan untuk menembusnya.

Meski begitu, Persija tetap mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2024/2025 - Persija Gagal ke Puncak, Bisa Disalip Persib

Sayangnya, beberapa peluang itu tidak dimaksimalkan dengan baik oleh Persija.

Juru taktik berusia 40 tahun itu tetap bersyukur atas hasil imbang lawan Pendekar Cisadane.

Terlebih, ini merupakan laga tandang bagi Macan Kemayoran.

"Ya ini merupakan laga tandang bagi kami."

"Tentu saja dengan mendapatkan satu poin sudah cukup bagi kami," kata Carlos Pena.

Carlos Pena menilai pasukannya tidak menyerah untuk terus menggempur pertahanan Persita.

Kerja keras Rizky Ridho dkk patut diberikan jempol pada malam ini.

Baca Juga: Maarten Paes Menang Sidang CAS FIFA, Kiper Timnas Indonesia Semakin Kuat

Persita kewalahan meladeni permainan Persija.

Sampai-sampai, tidak ada peluang berbahaya yang didapatkan Persita ke gawang Persija.

"Saya juga senang dengan permainan tim malam ini."

"Kami mempunyai kesempatan untuk mencetak gol ke gawang lawan, tapi gagal," ucap Carlos Pena.

Carlos Pena juga memuji lini belakang Persija yang tampil solid.

Selama 90 menit, Carlos Pena menurunkan Ondrej Kudela, Rizky Ridho, dan Muhammad Ferarri.

Ketiga pemain itu lebih sering berada di pertahanan Persita.

Baca Juga: Maarten Paes Datang, Starting Eleven Timnas Indonesia Bisa Full Naturalisasi dari Kiper Sampai Striker

Sebab, Persija benar-benar tidak membuat permainan Persita berkembang.

"Saya memang meminta ketiga pemain belakang kami untuk melakukan pressing ketat."

"Tujuannya agar Persita tidak melakukan umpan jauh."

"Jadi saya senang dengan permainan lini belakang."

"Ditambah lagi hari ini kami tidak kejebolan, itu yang penting," tutup Carlos Pena.

Selanjutnya Persija akan menjamu Persis Solo pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (24/8/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P