Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maarten Paes Tambah Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Makin Cuekin ASEAN Cup 2024: Maaf Saya Fokus Pildun Dulu

By Bagas Reza - Senin, 19 Agustus 2024 | 09:20 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada sesi konferensi pers sebelum laga kontra Filipina, Senin (10/6/2024) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Resminya Maarten Paes bisa membela timnas Indonesia membuat Shin Tae-yong makin cuekin ASEAN Cup 2024.

Maarten Paes resmi bisa membela timnas Indonesia sebagaimana dikabarkan Ketum PSSI, Erick Thohir per 18 Agustus 2024.

PSSI memenangkan sidang di Pengadilan Arbitrase Olahraga International (CAS), dan Maarten Paes sudah eligible untuk bisa memperkuat timnas Indonesia.

Paling dekat, Maarten Paes sudah bisa dipanggil dan bermain saat timnas Indonesia berlaga adi Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, September 2024 mendatang.

Timnas Indonesia akan melawan Arab Saudi dan Australia.

Baca Juga: Maarten Paes Jadi Kiper Termahal Timnas Indonesia, Punya Nilai Pasar Enam Kali Lipat Lebih Tinggi dari Ernando Ari

Instagram @ericktohir
Maarten Paes memberikan kata-kata setelah menang sidang CAS dan sah bisa membela Timnas Indonesia.

"Kami percaya bahwa Maarten Paes akan membawa dampak positif bagi tim dan membantu timnas Indonesia meraih prestasi lebih baik," kata Erick Thohir dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

"Keputusan ini menunjukkan komitmen PSSI dalam mencari bakat-bakat terbaik untuk membangun masa depan sepak bola Indonesia," tambahnya.

Sementara itu, Maarten Paes sendiri sudah tidak sabar membela timnas Indonesia secepatnya.

"Saya merasa senang berbincang dengan kalian," ucap Paes dalam instagram timnas.indonesia, Sabtu (18/8/2024).

"Saya rasa ingin datang ke sana secepatnya, bermain secepatnya untuk Tim Nasional.

"Dan saya sangat bersyukur memiliki kesempatan ini dan bermain untuk Garuda."

"Saya tidak sabar untuk bertemu dengan kalian langsung."

Baca Juga: Prediksi Line-up Juventus Vs Como, Raphael Varane Absen Bela Klub Milik Orang Indonesia Selama 1-3 Bulan

Erick Thohir Instagram
Pertemuan antara Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah kanan) dan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (tengah kiri)

"Kita ciptakan kenangan indah bersama. Manyala abangku," imbuhnya.

Bagi Shin Tae-yong, tambahan Maarten Paes berarti akan semakin memperkuat timnas Indonesia.

Namun hal ini juga akan membuat Shin Tae-yong berfokus pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, tidak lagi ASEAN Cup 2024.

Perlu diketahui sisa agenda timnas Indonesia di 2024 ini terdiri dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga dan ASEAN Cup 2024.

Hal ini seperti dikatakan Shin Tae-yong saat ditemui ketika menonton laga Malut United Vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya, Jumat (16/8/2024).

Ada kabar bila Shin Tae-yong akan menurunkan timnas U-23 Indonesia untuk ASEAN Cup 2024.

Namun Shin Tae-yong mengatakan tidak demikian.

Baca Juga: Dibalut Cedera, Kapten Timnas U-20 Indonesia Tetap Berangkat ke Korea Selatan Lawan Argentina?

TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dengan para asistennya saat menyaksikan langsung pertandingan Liga 1 antara Malut United FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Madya, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jumat (16/8/2024).

Ia lebih fokus timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

"Tidak ada agenda untuk timnas U-23 Indonesia (tahun ini)," kata Shin Tae-yong.

"Maaf, saya mau fokus dulu ke Kualifikasi Piala Dunia."

"Jadi saya tidak mau bicara soal AFF (ASEAN Cup) dulu," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P