Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditolak Zubimendi, Liverpool Pilih Setop Berburu Gelandang Baru

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 19 Agustus 2024 | 12:15 WIB
Liverpool dipastikan tidak akan merekrut gelandang baru pada sisa bursa transfer musim panas 2024. (HENRY NICHOLLS/AFP)

Nama-nama seperti Teun Koopmeiners hingga Marco Verratti disebut-sebut telah dilirik oleh Liverpool.

Mengingat bursa transfer musim panas 2024 bakal segera ditutup, Liverpool perlu bergerak segera.

Namun, dikutip BolaSport.com dari Footbal Insider, The Reds memilih menghentikan pencarian gelandang baru di sisa waktu jendela transfer musim panas tahun ini.

Liverpool menunda pencarian gelandang anyar dengan memilih jendela transfer Januari 2025 sebagai agenda yang tepat.

Tim rekrutmen baru Liverpool, termasuk direktur olahraga Richard Hughes, berhati-hati dalam melakukan pembelian panik setelah kecewa dalam mengejar Zubimendi.

Baca Juga: Prediksi Line-up Juventus Vs Como, Raphael Varane Absen Bela Klub Milik Orang Indonesia Selama 1-3 Bulan

Berbekal situasi tidak menyenangkan itu, manajemen mencoba menggali lebih dalam lagi soal target potensial yang bisa digaet terutama untuk gelandang tengah.

Jika pembelian gelandang baru tidak dilakukan, maka Liverpool masih bisa percaya pada sosok-sosok dalam skuad Arne Slot untuk menjadi pemain nomor 6.

Ryan Gravenberch telah menunjukkan bahwa ia dapat beroperasi di lini tengah yang lebih dalam dengan penampilan yang apik dalam kemenangan 2-0 atas Ipswich Town pada matchday pertama Liga Inggris 2024-2025, Sabtu (17/8/2024).

Slot juga memiliki opsi untuk menggunakan Mac Allister atau Endo sebagai gelandang bertahan.