Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Blackpool, Neil Critchley memberi alasan dirinya memainkan Elkan Baggott pada laga lawan Stockport, Sabtu (17/8/2024).
Elkan Baggott bermain penuh selama 90 menit saat Blackpool kalah 0-3 dari Stockport dalam lanjutan League One (kasta ketiga Liga Inggris) pada Sabtu malam.
Blackpool berhasil menahan Stockport 0-0 hingga babak pertama berakhir.
Sayangnya, Blackpool mesti kebobolan 3 gol di babak kedua lewat Louie Barry (67'), Jayden Fevrier (84') dan Isaac Olaofe (90+4').
Ini merupakan penampilan pertama Elkan Baggott bersama Blackpool di League One musim ini.
???? This is how the Seasiders line-up for their first match of the season at Bloomfield Road.
???? #UTMP pic.twitter.com/ZdLlxw6bKX
— Blackpool FC (@BlackpoolFC) August 17, 2024
Sebelumnya Elkan Baggott bermain apik saat Blackpool menang 4-0 atas Burton Albion di Carabo Cup, Kamis (13/8/2024).
Hal ini pula yang menyebabkan Neil Critchley mempercayakan starter kepada Elkan Baggott dalam laga lawan Stockport.
Baggott menggeser bek utama Blackpool, Oliver Casey.
Kehadiran Baggott menjadi taktik eks pelatih Liverpool U-21 tersebut demi membatasi gerak striker Stockport, Kyle Wooton.