Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - SEA V League 2024 kategori putra akan berlanjut pada leg kedua yang digelar di Yogyakarta pada akhir pekan ini.
Petualangan timnas voli putra Indonesia belum berakhir pada ajang SEA V League 2024.
Meski harus rela gagal juara di leg pertama yang dihelat di Filipina, kali ini skuad Merah Putih masih punya peluang untuk menjuarai leg kedua.
Dio Zulfikri dan kawan-kawan akan kembali mentas pada leg pamungkas yang rencananya bergulir pada 23-25 Agustus 2024 di GOR UNY, Yogyakarta.
Bertindak sebagai tuan rumah, tim asuhan Victor Laiyan mesti wajib memanfaatkan kesempatan ini untuk memperbaiki kekuarangan-kekurangan mereka.
Target utama timnas voli Indonesia sejak awal adalah juara lagi di ajang ini.
Pada edisi 2023, Indonesia berhasil jadi juara baik di leg pertama maupun kedua.
PBVSI pun sebelumnya sudah berujar bahwa mereka percaya diri akan kembali mampu jadi yang terbaik tahun ini.
Namun, kegagalan di leg pertama pekan lalu otomatis membuat target utama kini sudah agak meleset.
Indonesia harus puas berada di posisi kedua klasemen akhir leg pertama.
Sedangkan gelar juara direbut Thailand, yang memang jadi satu-satunya tim yang mampu mengalahkan Indonesia.
Kedua tim berselisih tipis, lima dan enam poin.
Kini menyambut leg kedua, Indonesia harus benar-benar start kuat sejak awal.
Tidak ada kata lengah lagi di laga perdana. Terutama blocking dan serangan yang variatif harus diterapkan.
Thailand masih jadi musuh terkuat dengan memiliki Thungkham Chaiwat, Anurak Phanram, Nilsawai Kissada hingga Bhinijdee Napadet.
Napadet merupakan mantan pemain Garuda Jaya di Proliga 2024 kemarin. Kuartet keempat pemain itu benar-benar membuat Thailand memiliki keunggulan istimewa.
Selain Thailand, Vietnam juga harus diwaspadai Indonesia. Apalagi pada laga pamungkas leg pertama kemarin, Farhan Halim cs. harus susah payah melakoni laga rubber game sampai lima set.
Hasil SEA V League 2024 Leg Pertama (16-18 Agustus di Filipina):
1. Thailand
2. Indonesia
3. Filipina
4. Vietnam
Daftar Penghargaan Individu Leg Pertama:
JADWAL SEA V LEAGUE 2024 LEG KEDUA:
GOR UNY, Yogyakarta
Jumat (23/8/2024) - Minggu (25/8/2024)