Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Indonesia berhasil menempatkan tiga wakilnya untuk berlaga pada babak perempat final turnamen Japan Open 2024.
Japan Open 2024 telah menuntaskan laga babak kedua di Yokohama Arena, Kanagawa, Jepang, pada hari ini Kamis (22/8/2024).
Di fase 16 besar turnamen BWF Super 750 ini, Indonesia memiliki tujuh wakil yang tersebar di empat nomor tanding berbeda.
Dari tujuh wakil tersebut, tiga di antaranya berhasil melaju ke babak perempat final di mana semuanya datang dari nomor ganda putra.
Sebagai pembuka perjuangan hari ini, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mendapatkan tiket delapan besar lebih dulu.
Menduduki unggulan keempat, Fajar/Rian harus berjuang tiga gim untuk bisa mengalahkan wakil Malaysia Choong Hon Jian/Muhammad Haikal.
Amunisi tim Merah-putih kedua yang melaju adalah duet racikan baru Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
Fikri/Daniel melaju setelah mampu melewati perlawanan pasangan bersaudara asal Taiwan Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee dua gim langsung.
Duet Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana menggenapi tiga wakil Indonesia yang melaju ke perempat final Japan Open 2024.