Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Serudukan maut Cristiano Ronaldo gagal membuahkan kemenangan buat Al Nassr pada matchday pertama Liga Arab Saudi 2024-2025.
Al Nassr memulai musim baru dengan menjamu Al Raed di Al Awwal Park, Kamis (22/8/2024) atau Jumat dini hari WIB.
Diprediksi menang, tim tuan rumah justru dipaksa bermain imbang 1-1.
Padahal dari segi peciptaan peluang, Al Nassr sangat dominan dengan catatan 28 tembakan.
Adapun Al Raed cuma empat kali mengancam gawang musuh.
Dari sisi penguasaan bola pun, tim asuhan Luis Castro sangat unggul jauh (72 persen).
Akan tetapi, semua itu tak menjamin kemenangan bagi Al Nassr.
Bahkan kontribusi dari Cristiano Ronaldo tak mempan untuk menghadirkan tiga poin perdana buat Al Nassr.
Sang kapten membuka keunggulan Al Nassr lewat sundulannya yang ikonik.
Laga berjalan 34 menit, Ronaldo melompat sangat tinggi guna menyambut umpan silang Sadio Mane.