Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United dilaporkan masih ingin mendatangkan bek tengah Barcelona meski sudah memboyong Leny Yoro dan Matthijs de Ligt ke Old Trafford.
Manchester United sangat aktif di bursa transfer musim panas ini.
Empat pemain baru sudah berhasil diboyong ke Old Trafford.
Menariknya, dua dari empat rekrutan anyar United adalah bek tengah.
Man United memang butuh tambahan sejumlah pemain di posisi tersebut usai ditinggal Raphael Varane dan Willy Kambwala.
Adapun dua bek tengah baru Man United adalah Leny Yoro dan Matthijs de Ligt.
The Red Devils membeli Yoro dari Lille dengan nilai transfer mencapai 62 juta euro yang dibagi dalam dua variabel.
Jumlah 50 juta euro sebagai biaya transfer pokok dan 12 juta euro sisanya berupa bonus potensial.
Bek asal Prancis itu dikontrak Man United dengan durasi lima tahun, yang membuatnya berada di Theatre of Dreams paling tidak hingga 2029.
Baca Juga: Man United Mulai Berhemat, Pemilik Baru Lakukan PHK Massal hingga Beri Makanan Sisa ke Staf