Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Kebaikan Liverpool, Van Dijk Minta Nama Klopp Jarang Disebut

By Sri Mulyati - Senin, 26 Agustus 2024 | 13:00 WIB
Demi kebaikan Liverpool, Virgil van Dijk meminta nama Juergen Klopp mulai jarang disebut di hadapannya. (TWITTER.COM/ANFIELDINDEX)

BOLASPORT.COM - Kapten Liverpool, Virgil van Dijk, meminta nama Juergen Klopp jarang disebut demi kebaikan timnya.

Virgil van Dijk menegaskan Liverpool tengah berusaha menghapus bayang-bayang Juergen Klopp.

Liverpool tengah memulai era baru bersama Arne Slot pada musim 2024-2025.

Sejauh ini, Arne Slot berhasil meyakinkan dirinya sebagai pemilik jabatan yang tepat.

The Reds mampu meraih dua kemenangan pada dua laga pertama Liga Inggris musim ini.

Meski sudah mempersembahkan hasil sempurna, Slot ternyata belum lepas dari bayang-bayang pelatih lama.

Setiap pertandingan berakhir, nama Klopp masih terus diseret oleh media.

Perbandingan era lama dengan periode Slot menjadi sesuatu yang belum terhindarkan.

Baca Juga: Ancaman dari Ancelotti Usai Debut Mbappe di Kandang Real Madrid

Untuk itu, Virgil van Dijk merasa kebiasaan ini harus segera berakhir demi kebaikan klub.

"Era Klopp sangat hebat dan kami masih merasa bahagia bersama pelatih baru dengan cara bermainnya sendiri," ucap Van Dijk seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Saya tidak meminta orang-orang untuk melupakan Klopp, tetapi fokus kami sudah harus fokus ke pelatih baru," kata Van Dijk.

Momen awal musim bersama Slot bisa memengaruhi perjalanan Liverpool sepanjang musim.

Saat ini, Slot sudah memberikan harapan besar akan kesuksesan klub di era baru.

Dua hasil sempurna pada awal kepelatihannya menjadi momen yang harus segera dipertahankan.

Van Dijk merasa Liverpool tidak akan produktif jika terus membuat perbandingan.

Baca Juga: Athletic Club Bahkan Tak Tahu, Nico Williams Masih Bisa Beri Harapan ke Barcelona

Era Klopp memang membangkitkan status Liverpool sebagai salah satu klub elite.

Gelar Liga Inggris dan Liga Champions kembali hadir pada era tersebut.

Namun, prestasi itu sudah menjadi bagian dari masa lalu Liverpool.

Kesuksesan sebuah klub tidak akan bertahan jika terus berkaca ke masa lalu.

Apalagi, Liverpool tidak mengalami perubahan skuad sepeninggal Klopp.

Tanggung jawab pemain lama pun menjadi lebih besar untuk membawa sukses bersama pelatih baru.

Van Dijk merasa target tersebut tidak mustahil asal diiringi dengan fokus yang terjaga hingga akhir musim.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P