Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mbappe Masih Mandul, Ancelotti: Baru Juga 2 Minggu Gak Ngegolin!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 28 Agustus 2024 | 21:15 WIB
Ekspresi Kylian Mbappe usai gagal cetak gol dalam laga Real Madrid vs Real Valladolid pada lanjutan Liga Spanyol 2024-2025. Tanpa gol atau assist di dua laga pertama, Mbappe harus menyadari dia bukan lagi berlaga di Liga Prancis. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, tidak terlalu mempermasalahkan kondisi Kylian Mbappe yang masih mandul dalam mencetak gol.

Paceklik gol yang dialami oleh Kylian Mbappe tidak terlalu diambil pusing oleh pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Ekspektasi tinggi langsung tersemat ke Kylian Mbappe setibanya di Real Madrid.

Datang dengan status bebas transfer, Mbappe adalah top scorer sepanjang masa PSG.

Dari 308 laga yang dilakoninya bersama Les Parisiens, tercatat 256 gol berhasil dilesakkan oleh Mbappe.

Wajar jika penyerang Timnas Prancis tersebut digadang-gadang menjadi ujung tombak jagoan di Real Madrid.

Belum lagi nomor punggung 9 yang notabene terakhir kali dikenakan oleh Karim Benzema turut memacunya menjadi seganas sang senior.

Baca Juga: Segera Depak 1 Pemain Pinggiran, AC Milan Coba PDKT ke Adrien Rabiot

Debut perdananya bersama Madrid terbilang berkesan saat Mbappe ikut andil dalam kemenangan 2-0 atas Atalanta.

Satu gol berhasil dilesakkan oleh Mbappe dalam Piala Super Eropa 2024 tersebut.