Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Nyaris Kena Comeback, Lesakan Kompatriot Ronaldo Hindarkan AC Milan dari Kekalahan Kontra Lazio

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 1 September 2024 | 03:44 WIB
Lesakan dari kompatriot Cristiano Ronaldo, Rafael Leao, berhasil menghindarkan AC Milan dari kekalahan melawan Lazio yang sempat melakukan comeback. (TIZIANA FABI/AFP)

BOLASPORT.COM - Nyaris terkena comeback, AC Milan terhindar dari kekalahan kontra Lazio usai lesakan dari kompatriot Cristiano Ronaldo, Rafael Leao, membuat skor menjadi imbang 2-2.

AC Milan dan Lazio saling berhadapan pada giornata ke-3 Liga Italia 2024-2025.

Pertandingan kedua kesebelasan berlangsung di Stadion Olimpico, Sabtu (31/8/2024) atau Minggu dini hari WIB.

AC Milan datang ke kandang Lazio dengan bermodalkan satu hasil imbang dan sekali kalah.

Setelah melalui awal musim dengan perolehan tak sempurna, I Rossoneri lagi-lagi gagal untuk menuai poin penuh.

Duel melawan Lazio berakhir dengan skor imbang 2-2.

Sempat unggul 1-0 lebih dulu melalui Strahinja Pavlovic, mereka justru kebobolan dua gol di babak kedua via Valentin Castellanos dan Boulaye Dia yang membuat kedudukan menjadi 1-2.

Dewi Fortuna masih berpihak kepada AC Milan karena Rafael Leao mampu memaksakan laga berkesudahan dengan hasil seri 2-2.

Hasil ini membuat AC Milan belum beranjak dari posisinya di peringkat ke-14 dengan koleksi 2 poin dari 3 pertandingan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Hattrick Haaland Bawa Man City Menang, Hasil Imbang Arsenal Makin Terasa Pedih