Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Eksperimen Krusial Shin Tae-yong Jelang Duel Melawan Arab Saudi

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 1 September 2024 | 20:39 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong harus berputar otak jelang pertandingan melawan Arab Saudi.

Pada laga tandang lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, sektor pertahanan jadi sorotan.

Dua pemain andalan Indonesia yakni Jordi Amat dan Justin Hubner dipastikan absen.

Jordi menepi karena cedera dan Hubner tidak bisa tampil karena akumulasi kartu.

Nama lain yakni Elkan Baggott tidak mendapatkan panggilan timnas.

Wahyu Prasetyo akan jadi pilihan utama skuad Garuda di laga mendatang.

Baca Juga: PSSI Pede Timnas Indonesia Bisa Curi Poin di Markas Arab Saudi

Shin Tae-yong menjelaskan, pemilihan Wahyu sudah diperhitungkan dengan baik.

Selain pemain tersebut ada Muhammad Ferarri, Jay Idzes, dan Rizky Ridho yang bisa bertugas di posisi tersebut.

“Tidak ada alasan, karena kita butuhkan."