Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sentuhan Magis Hansi Flick di Barcelona akan Berlanjut, Usai Raphinha kini Giliran Penerus Lionel Messi yang Mau Disulap

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 2 September 2024 | 21:15 WIB
Hansi Flick berencana melanjutkan sentuhan magisnya di Barcelona. Setelah Raphinha kini giliran Ansu Fati yang akan disulap. (X.COM/MANAGINGBARCA)

BOLASPORT.COM - Setelah sukses menyulap Raphinha, Hansi Flick berencana melakukan hal serupa kepada penerus Lionel Messi di Barcelona.

Barcelona melaju mulus di Liga Spanyol 2024-2025.

Klub asal Catalunya itu berhasil menyapu bersih empat pertandingan dengan kemenangan.

Usai menang identik 2-1 atas Valencia, Athletic Club, dan Rayo Vallecano, Barcelona kemudian mengamuk dengan mencukur Real Valladolid tujuh gol tanpa balas.

Performa impresif Barcelona tak terlepas dari tangan dingin sang pelatih anyar, Hansi Flick.

Juru taktik asal Jerman itu berhasil memaksimalkan potensi para pemainnya, termasuk Raphinha.

Raphinha bahkan mengalami peningkatan paling pesat di antara pemain Barcelona lainnya.

Baca Juga: Bawa Liverpool Sempurna, Arne Slot Masuk 3 Daftar Pelatih Elite

Peran baru yang dilakoni Raphinha diyakini menjadi penyebabnya.

Ia berubah posisi dari yang sebelumnya winger kiri menjadi pemain nomor 10.

Peran tersebut sebelumnya sangat asing bagi pemain asal Brasil itu.

Keberhasilan Raphinha mengemban tugas tersebut dapat dilihat statistiknya.

Dari empat laga yang sudah dimainkan, Raphinha berhasil mengemas tiga gol dan dua assist.

Setelah sukses menyulap Raphinha, Flick berencana melakukan hal serupa kepada Ansu Fati.

Kabar tersebut disampaikan oleh jurnalis Relevo, Matteo Moretto.

Baca Juga: Man United Dipecundangi Liverpool, Marcus Rashford Dilanda Krisis Kepercayaan Diri

Seperti diketahui, Ansu Fati awalnya dianggap sebagai pemain masa depan Barcelona.

Ia bahkan langsung diberi kepercayaan untuk mengenakan nomor punggung 10 di Barcelona sepeninggal Lionel Messi.

PAU BARRENA / AFP
Raphinha berselebrasi usai menjebol gawnag Las Palmas pada lanjutan Lig Spanyol 2023-2024.

Akan tetapi, performanya terus merosot setelah diterpa sejumlah cedera.

Musim lalu, pemuda berusia 21 tahun itu bahkan sampai harus menjalani masa peminjaman di Brighton & Hove Albion karena tak masuk rencana Xavi Hernandez yang waktu itu masih menjabat sebagai pelatih El Barca.

Kini, Ansu Fati telah kembali ke Barcelona dan Flick siap membantu si pemain mengembalikan performanya.

Sama seperti Raphinha, Fati juga berposisi asli sebagai penyerang sayap kiri.

Nantinya, Flick akan mengubah posisi Fati sebagai penyerang tengah atau false nine.

Pemain asal Spanyol itu akan menjadi pelapis utama Robert Lewandowski setelah kepergian Vitor Roque dan Marc Guiu musim panas ini.

Peran tersebut akan dicoba Fati setelah dirinya sembuh dari cedera kaki.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P