Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Timnas U-20 Indonesia Resmi Gabung Klub Kasta Kedua Liga Belanda TOP Oss

By Metta Rahma Melati - Selasa, 3 September 2024 | 11:15 WIB
Dari kiri ke kanan: Fardy Bachdim, Mauresmo Hinoke, Tim Geypens an Jens Raven saat laga FC Emmen Vs FC Dordrect, Sabtu (10/8/2024). (INSTAGRAM.COM/FARDYBACHDIM)

BOLASPORT.COM - Pemain yang sempat membela timnas U-20 Indonesia resmi bergabung dengan klub kasta kedua Liga Belanda TOP Oss.

Pemain itu ialah Mauresmo Hinoke.

Mauresmo Hinoke diumumkan sebagai pemain baru TOP Oss pada Senin (2/9/2024).

Sebelumnya ia memperkuat FC Dordrecht dn sudah debut di tim senior.

Mauresmo Hinoke musim ini sudah tiga kali menjadi starter di FC Doredrecht.

Pengalamannya membela timnas U-20 Indonesia juga turut disorot.

"Musim ini ia bermain di keempat pertandingan di Keuken Kampioen Divisie, menjadi starter sebanyak tiga kali," tulis pernyataan TOP Oss.

Baca Juga: Cukur Rambut, Ragnar Oratmangoen Bagikan Momen Umrah: Alhamdulillah

TOURNOIMAURICEREVELLO.COM
Pemain keturunan Indonesia, Mauresmo Hinoke mengaku bangga bisa membela timnas U-20 Indonesia di turnamen Tournoi Maurice Revello 2024 atau biasa diesebut Toulon Cup 2024.


"Hinoke juga memperoleh pengalaman internasional bersama Indonesia U-20, di mana ia bermain sebanyak lima kali dan mencetak satu gol."

Hinoke pindah ke TOP Oss dengan status bebas transfer karena saat bermain di FC Dordrecht dengan kontrak amatir.

Pemain sayap 19 tahun itu dikontrak TOP Oss selama tiga tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Mauresmo dipuji oleh direktur teknis TOP Oss Linton Posthumus.

"Mauresmo adalah pemain sayap yang memiliki teknik dan kecepatan," ujarnya.

"Perkembangannya sangat cepat akhir-akhir ini, dan ia melesat dari U-21 ke tim utama.

"Kami senang dapat membawanya ke TOP Oss dengan status bebas transfer," ujarnya.

Mauresmo Hinoke mengaku senang bisa bergabung dengan TOP Oss.

"Setelah debut saya, TOP Oss menunjukkan minat, dan setelah berbicara dengan manajemen dan pelatih, saya merasa senang.

Baca Juga: Pemain Terbaik Cardiff City Bakal Perkuat Timnas Singapura, Bergabung di Pemusatan Latihan Kalender FIFA September Ini

"Saya suka bergerak dan menggunakan kecepatan saya, tetapi saya juga tahu betapa pentingnya bekerja keras dan bertahan untuk tim.

"Selain itu, saya adalah orang yang sangat mencintai keluarga, dan itu juga cocok dengan klub ini," ujarnya.

Mauresmo Hinoke sempat membela timnas U-20 Indonesia di ajang Toulon Cup 2024 pada Juni lalu bersama pemain keturunan lain seperti Jens Ravens, Tim Geypens, Dion Markx, dan Sem Yvel.

Akan tetapi hingga saat ini baru Jens Ravens yang sudah menjadi warga negara Indonesia.

Jens Ravens sudah membela timnas U-19 Indonesia di ajang resmi, ASEAN Cup U-19 2024.

Mauresmo Hinoke dikabarkan sulit dinaturalisasi karena masalah garis keturunan.

Diduga Hinoke memiliki garis keturunan Indonesia keempat atau kelima sehingga tidak eligible menurut FIFA.

Hinoke diduga memiliki darah Indonesia di atas kakek-neneknya (buyut atau canggah).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P