Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, meraih hasil minor pada babak pertama turnamen Taipei Open 2024.
Fase 32 besar Taipei Open 2024 dijalani Komang dengan menghadapi wakil tuan rumah Liang Ting Yu, Rabu (4/9/2024).
Tampil di Taipei Arena, Taiwan, Komang menyerah dua gim langsung dengan skor kembar 15-21, 15-21.
Kekalahan dalam laga bertempo 35 menit ini membuat Indonesia hanya menyisakan satu wakil saja di babak kedua tunggal putri.
Harapan terakhir itu akan tersemat di pundak Putri Kusuma Wardani yang sukses membungkam wakil Korea Selatan Kim Gar-ram.
Awal gim pertama berjalan dengan ketat di mana Komang dan Liang berbagi angka hingga sebanyak tiga kali.
Rentetan kesalahan dari Liang Ting Yu sempat membuat Komang meraih momen keunggulan dua poin, tetapi hal itu tidak berjalan lama.
Liang kembali menyamakan skor setelah kesalahan juga menghinggapi Komang menjelang interval gim pertama.
Pemain peringkat ke-53 dunia tersebut harus mengakui keunggulan Liang dengan skor 7-11 saat jeda interval pertama.
Aura dominan langsung ditunjukkan pemain peringkat ke-66 dunia tersebut dengan tidak memberikan ruang kepada Komang untuk berkembang.
Lima poin beruntun didapatkan Liang dengan mudah untuk membuat Komang berada dalam situasi yang sulit.
Tidak ingin menyerah, Komang terus melancarkan serangan dan mulai mendekati raihan Liang usai mendapatkan enam angka berturut-turut.
Meski sudah melawan, Komang tetap tunduk pada gim pertama di tangan Liang dengan skor 15-21.
Memasuki gim kedua, Komang masih belum bisa sepenuhnya lepas dari tekanan Liang walau sempat berbagi angka dua kali.
Wakil tuan rumah Taiwan ini terus menerus menggempur pertahanan Komang yang terlihat belum mumpuni.
Kehilangan empat poin beruntun, Komang mulai mendekat saat dropshotnya di depan net membuatnya mengunci poin ketiga secara beruntun.
Margin poin yang hanya tersisa satu angka tersebut kembali buyar dengan kesalahan-kesalahan sendiri yang dilakukan Komang.
Tanpa kesulitan, Liang merebut interval gim kedua dengan unggul atas Komang 11-7.
Selepas jeda, Komang terus berupaya untuk memangkas jarak dengan Liang.
Upayanya mulai membuahkan hasil tatkala dia mampu menipiskan jarak menjadi satu poin saja usai meraih tiga angka beruntun.
Akan tetapi, Liang kembali menjauh saat pertandingan memasuki poin-poin krusial.
Sempat satu kali menahannya, Komang akhirnya harus menyerah di tangan Liang pada gim kedua dengan skor 21-15.
Baca Juga: Hasil Taipei Open 2024 - Kemenangan Penuh Evaluasi Iringi Saut Melaju ke Babak 16 Besar