Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Taipei Open 2024 - Penakluk Axelsen Bangkit, Alwi Farhan Lewatkan Tiket ke Perempat Final

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 5 September 2024 | 15:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, pada final Indonesia Masters 2024 Super 100 di GOR Remaja, Pekanbaru, Riau, Minggu (1/9/2024). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, sayang sekali harus melewatkan kesempatan menang saat berlaga pada babak 16 besar Taipei Open 2024.

Alwi batal membenamkan perlawanan unggulan keempat milik wakil tuan rumah, Lee Chia Hao, setelah keunggulan tercuri pada gim kedua.

Menang duluan pada gim pembuka, Alwi akhirnya harus mengakui keunggulan lawannya saat berlaga di Taipei Arena, Taiwan, Kamis (5/9/2024)

Dia kalah via rubber game dengan skor 21-18, 20-22, 17-21.

Jalannya Pertandingan

Alwi Farhan memulai laga dengan meyakinkan usai mencetak empat angka beruntun untuk membuka keunggulan.

Skor kembali diperlebar hingga memimpin lima poin pada skor 6-1 lalu bertahan sampai 9-4 untuk unggul atas pemain yang pernah satu kali mengalahkan juara Olimpiade, Viktor Axelsen itu.

Ya, Lee pernah mengalahkan Axelsen dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-10 pada pertemuan yang terjadi pada Hong Kong Open 2023.

Pada laga kali ini, Lee jelas lebih diunggulkan sebagai pemain unggulan dan apalagi turnamen sebelumnya keluar sebagai runner-up pada Korea Open.

Kembali ke pertandingan, Alwi kemudian berhasil mencetak dua angka beruntun untuk unggul cukup nyaman pada interval gim pertama dengan skor 11-4.