Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid tampaknya mulai hilang kesabaran dengan Vinicius Junior dan mempersilakan klub Arab Saudi yang mau menampungnya.
Kabar kurang menyenangkan kembali menerpa klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.
Baru-baru ini, bintang Real Madrid, Vinicius Junior, mengeluarkan pernyataan kontroversial.
Vinicius menyebut bahwa Spanyol adalah negara yang sangat kental dengan kasus rasialisme.
Ia juga menilai bahwa kasus rasialisme di Spanyol tidak akan pernah selesai sampai kapan pun.
Vinicius menyarankan agar Piala Dunia 2030 digelar di tempat lain dan bukan di Spanyol.
Pernyataan tersebut rupanya menuai beragam komentar dari berbagai pihak.
Baca Juga: Ketakutan Ancelotti Terbukti, Seisi Real Madrid Marah dengan Jeda Internasional
Bek sekaligus wakil kapten Real Madrid, Dani Carvajal, bahkan ikut memberikan komentar terhadap pernyataan rekan setimnya tersebut.
Tidak hanya itu, Wali Kota Madrid, Jose Luis Martinez-Almeida, juga mengecam keras pernyataan Vinicius.
Banyak orang Spanyol yang menilai bahwa kelakuan Vinicius sudah berlebihan.
Hal serupa kabarnya juga mulai dirasakan oleh Real Madrid selaku klub pemilik Vinicius.
Dilansir BolaSport.com dari Sport.es, Los Blancos dikabarkan mulai kehilangan kesabaran dengan winger asal Brasil itu.
Mereka tidak senang dengan pernyataan yang secara terang-terangan disampaikan oleh Vinicius.
Real Madrid pun bahkan dikabarkan mulai mempertimbangkan untuk menjual Vinicius sesegera mungkin.
Baca Juga: Masa Depan Alexander-Arnold Sudah Diatur, Liverpool Sulit Jauhkan dari Real Madrid
Real Madrid membuka peluang untuk klub Liga Arab Saudi yang ingin merekrut Vinicius selebar mungkin.
Los Blancos akan menerima harga tinggi yang ditawarkan oleh klub Arab Saudi apabila ingin merekrut winger berusia 24 tahun itu.
Sebagai gantinya, Real Madrid nantinya akan menebus klausul rilis winger Athletic Club, Nico Williams.
Mereka menilai Nico Williams akan cukup mumpuni untuk menggantikan peran Vinicius.
Selain itu, klausul rilis yang dimiliki oleh Williams terhitung tidak begitu mahal bagi Real Madrid.
Klub ibu kota hanya perlu menebus biaya sebesar 58 juta euro atau sekitar Rp993 miliar untuk mendapatkan jasa Williams.
Namun, kabar soal kemarahan Real Madrid terhadap Vinicius sampai saat ini masih belum terkonfirmasi.
Baca Juga: Real Madrid Sudah, Giliran Timnas Prancis Jadi Target Kylian Mbappe
Vinicius diperkirakan akan tetap menjadi pemain inti Los Blancos pada musim 2024-2025 ini.