Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AVC Club Championship 2024 - Agil Angga Efektif Gantikan Rendy Tamamilang, Pelatih Bhayangkara Soroti Kinerja Wasit yang Bermasalah

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 9 September 2024 | 17:38 WIB
Reaksi para pemain Jakarta Bhayangkara Presisi saat melawan Kuwait Sporting Club dalam fase grup AVC Club Championship 2024. Agil Angga (tengah) menjawab kepercayaan pelatih setelah diturunkan sebagai pemain mula. (MEHDI GHASEMI/ASIAN VOLLEYBALL CONFEDERATION)

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra Indonesia, Jakarta Bhayangkara Presisi, berhasil meraih kemenangan pertama dengan meyakinkan pada AVC Club Championship 2024.

Para pemain Bhayangkara terlihat lebih santai saat menghadapi Kuwait Sporting Club pada laga Pul A yang digelar di Shahediyeh Indoor Stadium, Yazd, Iran Senin (9/9/2024).

Juara Proliga 2024 itu menang dengan cepat dengan skor 3-0 (25-18, 25-20, 25-19) untuk meraih kemenangan pertama.

Pada pertandingan ini, rotasi dilakukan pelatih Reidel Toiran yang gantian mengistirahatkan Rendy Tamamilang dari pos outside hitter.

Agil Angga dipercaya untuk menggantikan di susunan pemain mula setelah absen pada laga pertama kontra Shahdab Yazd & Cultural Athletic Club.

Hadirnya Agil Angga cukup efektif dalam meningkatkan daya gedor Bhayangkara.

Tim yang dinaungi Kepolisian Negara Republik Indonesia memiliki lebih banyak opsi selain dua pemain asing dari Prancis yaitu Earvin Ngapeth dan Jean Patry.

Agil membantu serangan Bhayangkara dengan baik hingga ujungnya berhasil menghadirkan poin terakhir pada set ketiga.

Bhayangkara hanya membawa dua spiker lokal saja yang kerap menjadi andalan yakni Agil Angga dan Rendy Tamamilang pada AVC Club Championship 2024.

Baca Juga: AVC Club Championship 2024 - Momen Besar Shahdab Yazd Saat Gulung Bhayangkara Presisi dengan 2 Juara Olimpiadenya