Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2024.
Menghadapi Tanya Hemanth (India) di Hong Kong Coliseum, Rabu (11/9/2024), Komang menang, dengan skor 21-16, 23-21.
Melalui kemenangan ini, Komang unggul, 2-0 dalam rekor pertemuan dengan Hemanth setelah menang pada Denmark Masters 2023.
Jalannya pertandingan.
Komang mengawali gim pertama dengan keunggulan, 2-0. Hemanth mendekat setelah Komang gagal menyebrangkan shuttlecock.
Komang menebus dengan smes tajam untuk menjauh, 6-1.
Hemanth mengejar ketinggalan, tetapi Komang mempertahankan keunggulan, 9-2.
Komang menjauh 10-2 yang dibalas Hemanth dengan empat poin berikutnya untuk mendekat, 6-10.
Hemanth memberikan perlawanan hingga memaksa terjadinya reli panjang. Komang lalu membalas dengan smes untuk menutup interval 11-6.
Selepas jeda interval, Hemanth menambah angka 7-11. Komang merespons dengan menjauh, 12-7.
Smes Hemanth yang keluar memberi keuntungan Komang untuk mempertebal keunggulan. Hemanth mendekat, 9-13 setelah Komang melakukan kesalahan.
Komang lalu menjauh 14-9. Bola drive Hemanth membuatnya menipiskan elisih skor, 10-14.
Namun, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Komang menambah dua poin beruntun.
Keunggulan dijaga Komang, 18-12. Hemanth mengejar ketertinggalan setelah shuttlecocknya tidak dapat dijangkau Komang, 15-18.
Komang membalas dengan rentetan tiga angka hingga dia mengunci gim ini menjadi miliknya.
Laga imbang mengawali gim kedua saat skor, 2-2.
Komang menjauh, 4-2 setelah mencetak dua poin beruntun.
Hemanth mendekat, 3-4 setelah pukulannya yang diaggap keluar ternyata menjadi poin. Hemanth selanjutnya menyamakan kedudukan.
Komang merespons dengan menjauh, 5-4. Namun, smes menyilang Hemanth menyeimbangkan skor.
Komang membuka jarak, 6-5 yang kembali disamakan lagi. Setelah itu, kedua pemain bergantian mencetak poin hingga skor, 7-7.
Kedua pemain selanjutnya terlibat reli panjang yang ditutup dengan smes Hemanth. Komang dengan cepat menyeimbangkan skor.
Aksi saling bergantian membukukan angka berlanjut hingga kedudukan, 10-10. Hemanth lalu unggul tipis pada interval, 11-10.
Setelah interval, Komang menyamakan skor 11-11. Hemanth kembali menjauh, 13-11 setelah mulai bisa membaca permainan Komang.
Pengembalian Komang yang menyangkut di net memberi poin tambahan bagi Hemanth, 15-11.
Komang perlahan mendekat, 14-15 setelah mencetak tiga poin beruntun.
Hemanth membuka jarak, 17-14 karena pukulan Komang kembali menyangkut di net.
Komang berusaha mengejar ketertinggalan, 17-18. Namun, Hemanth terus mempertahankan keunggulan hingga game point, 20-17.
Komang menjaga asa dengan mendekat 19-20 dan menyamakan skor untuk memaksa terjadinya adu setting.
Komang lalu mengejar dan mengunci kemenangan dalam 37 menit.