Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sandy Walsh Angkat Bicara Soal Sosok Rizky Ridho di Timnas Indonesia, Pemimpin Mumpuni di Usia yang Sangat Muda

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 13 September 2024 | 20:40 WIB
Rizky Ridho sedang berlatih bersama timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (8/9/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain belakang KV Mechelen, Sandy Walsh memberi penilaian soal sosok Rizky Ridho di skuad Timnas Indonesia.

Rizky Ridho jadi salah satu sosok pemain belakang terbaik di Indonesia saat ini.

Pemain 22 tahun tersebut tak tergoyahkan sebagai pilihan utama Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Di tengah serbuan pemain naturalisasi di skuad Garuda, Rizky Ridho tetap kokoh sebagai pilihan utama Shin Tae-yong di posisi bek tengah. 

Rizky Ridho selalu dipercaya sebagai starter pada dua laga perdana ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia lawan Arab Saudi dan Australia.

Kehadirannya membuat Timnas Indonesia mampu mengamankan dua poin dari dua laga tersebut.

Sandy Walsh memuji sosok Rizky Ridho sebagai pemain paling berpotensi di skuad Garuda saat ini.

Pemain 29 tahun tersebut percaya dengan kemampuan Rizky Ridho saat berdiri di lini belakang.

Baca Juga: Pemain Calon Lawan Timnas Indonesia Wataru Endo Nilai Laga Lawan Arab Saudi dan Australia Tak Mudah, Ini Harapannya

"Saya pernah bilang berkali-kali bahwa Ridho adalah pemain dengan potensi paling besar di tim," ujar Sandy Walsh dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Saya percaya kepadanya, kami saling percaya satu sama lain," lanjutnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Sandy Walsh (kiri) sedang berduel merebut bola dengan Jackshon Irvine Ragnar Oratmangoen (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam.

Sandy Walsh memuji Rizky Ridho sebagai sosok hebat dan tak kenal takut menghadapi lawan manapun.

Dirinya mengapresiasi keberaniannya menghadapi Australia yang banyak diperkuat pemain-pemain dari kompetisi level tertinggi di Eropa.

"Dia orang yang hebat, kepribadian hebat, pemain luar biasa," ujar Sandy Walsh.

"Kemarin (melawan Australia) performa hebat dalam melawan tim tangguh menghadapi pemain yang telah tampil di Inggris, Skotlandia, dan negara-negara lain," lanjutnya.

Sandy Walsh juga memuji sosok Rizky Ridho sebagai rekan yang baik di luar lapangan.

Pemain KV Mechelen tersebut senang Rizky Ridho berkembang menjadi bek luar biasa.

Baca Juga: Tak Sabar Main Bareng Mees Hilgers, Calon Striker Timnas Indonesia Optimis Lolos Piala Dunia

Selain itu, dirinya salut dengan Rizky Ridho yang berkembang menjadi pemimpin luar biasa di usianya yang masih muda.

"Salut kepadanya dan dia adalah teman yang baik," ujar pemain KV Mechelen tersebut.

"Saya sangat bahagia melihatnya berkembang menjadi bek luar biasa."

"Dan pemimpin mumpuni bagi tim bahkan dalam usianya yang muda," ujarnya.

Timnas Indonesia sudah menyelesaikan agenda internasional pada bulan September 2024.

Agenda berikutnya bakal tersaji pada bulan Oktober 2024.

Saat itu, Timnas Indonesia bakal bertandang ke markas Bahrain dan China.

Kedua tim lawan Timnas Indonesia datang dengan modal kurang bagus usai kalah di laga kedua ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P