Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Duel Barito Putera vs Persik Kediri berakhir imbang 2-2 pada laga pekan keempat Liga 1 2024-2025 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu (14/9/2024).
Pada kesempatan ini, jalannya laga cukup berimbang pada awal pertandingan.
Kedua tim saling bergantian memegang kendali permainan tapi sama-sama kesuitan untuk menciptakan peluang.
Barito Putera menebar ancaman perdana pada menit ke-12.
Eksel Timothy melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan gawang Persik.
Namun laju bola masih bisa dihentikan oleh kiper Persik, Leonardo Navacchio.
Baritu Putera kembali memperoleh peluang pada menit ke-15.
Murilo melepaskan tendangan dari jarak dekat.
Hanya, bola masih melebar di sisi kanan gawang Persik.
Baca Juga: Paul Munster Waspadai Penuh Persita, Tak Ingin Rekor Apik Persebaya Redup
Bola hasil sepakan Eksel pada menit ke-36 melebar di atas gawang Persik.
Jarang memperoleh peluang, Persik justru yang berhasil memecah kebuntuan pada penghujung babak pertama.
Gol tersebut bermula dari umpan lambung yang dikirim Nuri Fasya dari sisi kanan.
Bola yang datang langsung disambut tandukkan Fergonzi.
Bola hasil tandukkan Fergonzi bersarang ke pojok kanan bawah gawang Barito Putera tanpa bisa dijangkau oleh Satria Tama.
Persik menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Barito Putera.
Lucas Morelatto melepaskan tendangan dari luar kotak penalti hanya bola masih melebar tipis di sisi kanan gawang Persik.
Baca Juga: Sebut Timnas Indonesia Spektakuler, Media Vietnam Nilai The Golden Star Warriors Makin Patah Hati
Barito Putera menyamakan kedudukan pada menit ke-67 melalui gol Youssef Ezzejjari.
Lepas dari jebakan offside, Youssef Ezzejjari berhasil memenangkan duel satu lawan satu dengan Leonardo Navacchio.
Ezzejjari tak melakukan selebrasi setelah mencetak gol karena pernah memperkuat Persik sebelumnya.
Skor kembali sama kuat 1-1.
Barito Putera berbalik unggul pada menit ke-78.
Gol tersebut lagi-lagi dicetak oleh Ezzejjari.
Berdiri bebas tanpa pengawalan, Ezzejjari dengan mudah meneruskan bola umpan Morellato masuk ke gawang Persik yang sudah kosong.
Barito Putera berbalik unggul atas Persik dengan skor 2-1.
Wasit melakukan pengecekkan terhadap VAR pada menit ke-87.
Pengecekkan tersebut didasari adanya kemungkinan pelanggaran yang dilakukan pemain Barito Putera kepada pemain Persik di kotak terlarang.
Wasit kemudian memberikan hadiah penalti kepada Persik dan M Firli diganjar kartu kuning.
Ze Valente yang menjadi eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Pemain bernomor punggung itu melepaskan tendangan yang membuat bola bersarang di pojok kiri bawah gawang Barito Putera.
Skor kembali sama kuat 2-2.
Barito Putera gantian memperoleh hadiah penalti pada menit ke-90+4 karena wasit menilai adanya pemain Persik yang melakukan hansball di kotak terlarang.
Ezzejjari yang menjadi eksekutor gagal menjalankan tugasnya dengan baik.
Bola hasil tendangan Ezzejjari mampu ditahan oleh Satria Tama.
Duel Barito Putera vs Persik berakhir sama kuat 2-2.
Barito Putera 2-2 Persik: Ramiro Fergonzi (45'), Youssef Ezzejjari (67', 78'), Ze Valente (90'-Pen)
Kartu Kuning: Ousmane Fane (30') Levy Madinda (32'), Al Hamra Hehanussa-60'), M Firli (89')
Susunan pemain Barito Putera vs Persik:
Barito Putera: 86-Satria Tama; 24-Aditiya Daffa, 77-Chi Sung Moon, 93-Lucas Gama, 3-Yuswanto Aditya; 7-Levi Madinda, 85-Muhamad Firli, 6-Tegar Infantrie (Rizky Pora-46'), 20-Bagus Kahfi (Lucas Morelatto-46'), 98-Eksel Timothy, 31-Murilo (Youssef Ezzejjari-58')
Pelatih: Rahmad Darmawan
Persik: 1-Leonardo Navacchio; 16-Al Hamra Hehanussa, 3-Francisco Pereira, 10-Ze Valente, 6-Bayu Otto (Majed Osman-72'), 5-Ousmane Fane (Rohit Chand-46'), 7-Yusuf Meilana (Riyatno Abiyoso-82'), 57-Ahmad Nuri Fasya, 8-Ezra Walian (Faris Aditama-82'), 28-Hugo Samir (Supriadi-46'), 9-Ramiro Fergonzi
Pelatih: Marcelo Rospide.