Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Brutal di Laga Comeback, Lionel Messi: Saya Capek

By Ade Jayadireja - Minggu, 15 September 2024 | 12:40 WIB
Lionel Messi kembali memperkuat Inter Miami saat mealwan Philadelphia pada lanjutan MLS 2024. (CHRIS ARJOON / AFP)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi tampil 'brutal' untuk Inter Miami meski dalam kondisi lelah.

Inter Miami kembali menerjunkan Lionel Messi saat menjamu Philadelphia Union pada lanjutan Major League Soccer (MLS) 2024.

Sang kapten sempat melewatkan sembilan pertandingan akibat cedera ligamen.

Comeback Messi pun berjalan mulus.

Turun sejak menit pertama di Chase Stadium, Minggu (15/9/2024) pagi WIB, Messi berkontribusi dua gol dan satu assist buat membantu Inter Miami meraih kemenangan 3-1.

Pria kelahiran Rosario itu membawa timnya merebut tiga poin usai tertinggal lebih dulu.

Gawang Inter Miami kebobolan oleh gol cepat Mikael Uhre.

Masuk menit ke-26, Messi menyamakan kedudukan usai memaksimalkan umpan Luis Suarez.

La Pulga cuma butuh waktu empat menit untuk membukukan gol keduanya sekaligus membalikkan keunggulan bagi Inter Miami.

Masa injury time babak kedua, Messi membidani gol Suarez.

Messi mengukir brace dan satu assist dalam kondisi yang tak mudah.

Selain baru pulih dari cedera, dia juga harus melawan rasa lelah akibat cuaca kota Miami.

Kendati demikian, Messi antusias untuk kembali berseragam Inter Miami.

"Sebenarnya saya agak lelah karena kelembaban dan panasnya Miami," tutur Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Twitter @AlbicelesteTalk.

"Saya sangat ingin bermain lagi setelah sekian lama."

"Kami tahu tim yang kami miliki, kami memang pantas berada di posisi pertama," ujar si raja Ballon d'Or.

Berkat sentuhan magis Messi, Inter Miami menjaga takhta puncak klasemen.

Armada asuhan Gerardo Martino menguasai Wilayah Timur dengan koleksi 62 poin dari hasil 28 kali bermain.

Inter Miami unggul 10 angka atas Cincinnati selaku penghuni tangga kedua.

Masih ada enam laga menanti Messi dan Inter Miami di MLS.

Selanjutnya, mereka akan mendatangi markas Atlanta United.

Duel kedua kubu dijadwalkan berlangsung pada Rabu (18/9/2024) waktu setempat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P