Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Akui Tak Ada Beban Lawan Persib, Rombongan Port FC Terbang ke Bandung Hari Ini

By Bagas Reza - Selasa, 17 September 2024 | 10:30 WIB
Asnawi Mangkualam bersama rombongan Port FC telah terbang ke Bandung untuk melawan Persib pada Selasa (17/9/2024) pagi WIB. (FACEBOOK.COM/PORTFOOTBALLCLUBOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Rombongan Port FC telah terbang ke Bandung untuk melawan Persib pada Selasa (17/9/2024) pagi WIB.

Jelang matchday pertama AFC Champions League 2 (ACL 2), rombongan Port FC sudah terbang menuju Bandung untuk melawan Persib.

Hal ini dilansir BolaSport.com dari instagram resmi klub pada Selasa (17/9/2024) pagi WIB.

Dalam rombongan tersebut klub Thailand tersebut, terdapat juga bek timnas Indonesia Asnawi Mangkualam.

Pertandingan pertama ACL 2 grup F menghadirkan laga Persib Bandung Vs Port FC di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada Kamis (19/9/2024) pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Jordi Amat Telah Pulih dan Ikut Rombongan JDT ke China

BURIRAM UNITED FC
Aksi Asnawi Mangkualam saat Port FC menghadapi Buriram United pada pekan keenam Thai League 1 di Stadion PAT, Bangkok, Kamis (12/9/2024).

Asnawi akan menghadapi klub Indonesia, Persib Bandung.

Bek timnas Indonesia itu tengah dalam performa puncak bersama Port FC karena selalu mendapat menit main reguler.

Terakhir, Port FC berhasil menahan imbang Buriram United pada Jumat (13/9/2024) lalu.

Bahkan berkat penampilan gemilangnya, Asnawi masuk dalam team of the week Thai League.

Dilansir dari Facebook Port FC, Asnawi merasa tak merasa ada beban melawan Persib.

"Sabai, sabai (rileks)," kata Asnawi sambil tertawa saat ditanya official Port FC.

Sementara itu, Persib Bandung dalam performa yang juga cukup positif di Liga 1.

Baca Juga: AC Milan Vs Liverpool - Arne Slot Tak Takut Debut di Liga Champions Langsung Ketemu I Rossoneri

FACEBOOK PORT FC
Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam kembali bermain penuh saat Port FC menahan imbang Ratchaburi, Minggu (1/9/2024).

Mereka berada di ranking 4 klasemen sementara dan belum terkalahkan.

Terkini, Persib berhasil kembali ke jalur kemenangan usai mengalahkan PSIS Semarang 2-1 pada Minggu (15/9/2024).

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengaku belum puas karena mereka masih memiliki masalah di lini serang.

Hal ini dipengaruhi absennya David da Silva yang sedang cedera.

"Bagi saya, para pemain di belakang dan tengah sudah bekerja dengan sangat baik," kata Bojan Hodak dilansir dari laman resmi klub.

"Bermain dengan sangat baik."

"Namun kami masih belum cukup tajam."

Baca Juga: Anindya Bakrie Gembira Usai Rafael Struick Gabung Brisbane Roar, Singgung Sosok Marselino Ferdinan

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).

"Seperti yang saya katakan, tim ini berbeda dengan tim tahun lalu," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P