Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa ibu kandung dari Mees Hilgers sering pulang ke Indonesia, tepatnya Manado, Sulawesi Utara.
Ibu kandung Mees Hilgers itu pulang ke Manado untuk melihat sebuah yayasan yang dimilikinya.
Yayasan yang dimaksud itu adalah panti tunanetra di Manado.
Erick Thohir salut dengan kepedulian dari ibu kandung Mees Hilgers.
Seperti diketahui, Mees Hilgers mempunyai darah Indonesia dari ibunya.
Ibu kandung Mees Hilgers bernama Linda Tombeng.
Orang tua ibu kandung Mees Hilgers juga lahir di Indonesia.
Baca Juga: Paul Munster Ungkap Kunci Sukses Persebaya Tumbangkan Persis
Kakek Mees Hilgers bernama Hendrik Victor Tombeng dan lahir di Ambon, Maluku, 22 April 1924.
Sedangkan nenek Mees Hilgers bernama Muhija Muchtar lahir di Jakarta, 4 Mei 1926.
Adapun untuk ayah kandung Mees Hilgers orang Belanda yang bernama Vincent Frans Hilgers.
"Ibu kandung Mees Hilgers masih sering pulang ke Manado."
"Dia pulang untuk melihat yayasan tunanetra yang dibinanya," kata Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com.
Selain Mees Hilgers, ada Eliano Reijnders yang sedang diupayakan untuk menjalani proses naturalisasi demi membela timnas Indonesia.
Eliano Reijnders mempunyai darah Indonesia dari ibu kandungnya.
Ibu kandung Eliano Reijnders bernama Angelina Syane Lekatimpessy.
Kakek Eliano Reijnders juga berasal dari Indonesia yang bernama Jantje Lekatompessy.
Jantje Lekatompessy lahir di Meester Cornelis (Jatinegara) Jakarta, 29 Desember 1947.
Ibunya bernama Angelina Syane Lekatompessy lahir di Jakarta 18 November 1976.
Adapun Eliano Reijnders juga memiliki istri yang keturunan Indonesia.
Menurut, Erick Thohir sudah tidak ada lagi yang meragukan darah Indonesia di kedua pemain asal Belanda tersebut.
"Jadi mereka sangat Indonesia."
Baca Juga: Erick Thohir Tegaskan Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Bukan Program Jangka Pendek
"Jangan pernah pertanyakan merah putih kepada mereka," kata Erick Thohir.
Baik Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan segera diproses naturalisasi untuk membela timnas Indonesia.
Ditargetkan kedua pemain itu bisa membela timnas Indonesia pada Oktober 2024.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan melawan Bahrain dan China pada 10 dan 15 Oktober 2024.