Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Duel Dewa United Vs Madura United dan Malut United Vs Bali United

By Arif Setiawan - Sabtu, 21 September 2024 | 09:40 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Link live streaming laga antara Dewa United vs Madura United dan Malut United vs Bali United ada di akhir artikel ini.

Laga pertama adalah Dewa United vs Madura United.

Pertandingan ini rencananya terlaksana di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Sabtu (21/9/2024) mulai pukul 15.30 WIB.

Dewa United dan Madura United sama-sama membutuhkan poin penuh bila ingin memperbaiki posisinya di klasemen.

Dewa United sementara menempati peringkat ke-12.

Tim asuhan Jan Olde Riekerink hanya mampu meraih enam poin dari lima laga.

Hasil ini tentu cukup mengejutkan.

Pasalnya, Dewa United telah mendatangkan banyak pemain bintang untuk musim Liga 1 2024-2025 tetapi masih tak kunjung menemukan performa terbaiknya.

Di sisi lain, Madura United wajib mengalahkan Dewa United bila ingin mentas dari dasar klasemen.

Baca Juga: Tak Jadi Pilihan Utama di Timnas Lawan Arab Saudi dan Australia, Ramadhan Sananta Janji Beri Pembuktian

Madura United kini berada di dasar klasemen dengan raihan satu poin.

Tambahan tiga poin bisa membuat Madura United naik empat peringkat.

Laga kedua mempertemukan Malut United vs Bali United.

Duel ini rencananya terlaksana di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu (21/9/2024) mulai pukul 19.00 WIB.

INSTAGRAM/BALI UNITED
Suasana pertandingan Bali United Vs PSS Sleman dalam laga pekan kelima Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (16/9/2024).

Bali United membutuhkan tiga poin guna mengakhiri puasa kemenangan.

Tim asuhan Stefano Cugurra kini gagal mengalahkan lawannya pada tiga pertandingan terakhir.

Kabar baiknya, Bali United masih bertengger di peringkat kelima dengan raihan delapan poin.

Baca Juga: Opening Pekan Keenam Liga 1, Dua Penghias Bangku Cadangan Timnas Gacor Bersama Klubnya

Sementara itu, Malut United harus mengalahkan Bali United bila ingin menjauhi zona degradasi.

Malut United kini menempati peringkat ke-13 dengan raihan enam poin.

Poin tersebut terpaut tiga angka saja dari Semen Padang yang menempati zona merah.

Berikut link live streaming Dewa United vs Madura United dan Malut United vs Bali United:

Dewa United vs Madura United (15.30 WIB)

LINK

Malut United vs Bali United (19.00 WIB)

LINK

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P