Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, akhirnya berhasil meraih kemenangan pada seri kandang dalam Sprint MotoGP Emilia Romagna 2024.
Bagnaia menolak dipecungangi lagi usai berhasil finis pertama pada Sprint yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, Sabtu (21/9/2024).
Sempat kehilangan posisi pertama dari Jorge Martin, kemenangan berhasil didapat Bagnaia dengan meyakinkan dalam waktu 19 menit 50,237 detik.
Sementara satu kesalahan Marc Marquez membuatnya makin jauh untuk finis tiga besar.
Jalannya Sprint
Jorge Martin lagi-lagi langsung meroket dengan start yang sangat baik hingga berhasil merebut posisi pertama dari Francesco Bagnaia.
Bagnaia bahkan sempat turun ke posisi tiga usai Brad Binder ikut merangsek bersama Martin saat start.
Meski begitu, Bagnaia segera mengambil posisi dua sebelum genap satu lap Sprint berjalan.
Namun, Martin yang sangat cepat sudah membuka jarak dengan gap 0,6 detik untuk mengasapi Bagnaia.
Lap 1 complete! @88jorgemartin has his skates on as @BradBinder_33's good start is unravelling! ⚔️#EmiliaRomagnaGP ???? pic.twitter.com/mf1tA6AYAD
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 21, 2024
Adapun Marc Marquez juga melakukan manuver yang sangat baik yang tiba-tiba sudah berada di posisi keempat pada dua lap awal.