Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhir Bahagia Nathan/Blake di Amman Mineral Men’s World Tennis Championship

By Putri Annisa Maharani - Minggu, 22 September 2024 | 05:57 WIB
Amman Mineral Men's World Tennis Championship. (ISTIMEWA )

BOLASPORT.COM - Petenis muda Indonesia, Nathan Anthony Barki membentangkan lengannya. Dengan senyum merekah, petenis Australia, Blake Ellis menyambut pelukannya.

Unggulan ketiga itu merayakan gelar seri terakhir Amman Mineral Men’s Word Tennis Championship di Bali National Tennis Center, The Nusa Dua.

Nathan /Blake menang dramatis di partai puncak kejuaraan resmi Federasi Tenis Internasional (ITF) level M15, Sabtu, 21 September 2024.

Duet berumur dua pekan ini berhasil membalikkan keadaan atas unggulan kedua asal Jepang, Tomohiro Masabayashi /Taiyo Yamanaka 3-6, 7-6(4), 10-8.

“Suporter hari ini sangat-sangat gila. Sorak-sorai mereka membantu kami meraih gelar," kata Nathan. 

"Tidak ada yang lebih menyenangkan dari bermain di hadapan mereka."

Baca Juga: Gestur Bos Ducati Tak Ingin Marc Marquez dan Francesco Bagnaia Berteman pada MotoGP 2025

Pertandingan antar unggulan ini memanas sejak set pembuka. Dalam empat gim pertama, kedua pasangan berbalas break dengan cepat.

Nathan /Blake unggul lebih dulu. Saat merebut gim ketiga, voli Blake mencetak winner.

Masabayashi /Yamanaka langsung merespon, memanfaatkan unforced error lawan, Yamanaka memungkasinya dengan forehand menyusur tepi.