Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putra China, Weng Hong Yang, melanjutkan pesta tuan rumah setelah mempersembahkan gelar keempat untuk negaranya di China Open 2024.
Weng Hong Yang menyempurnakan penampilan impresif sepanjang pekan ini di China Open 2024 setelah mengandaskan perlawanan tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka.
Tampil di Olympic Sports Centre Gymnasium, Changzhou, China, Minggu (22/9/2024), pemain kidal berjuluk Little Dan itu menang dengan skor 21-17, 21-12.
Hasil itu menjadi gelar pertama Weng pada tahun ini sekaligus gelar perdana pada turnamen bulu tangkis di level BWF World Tour Super 1000 baginya.
Weng segera mengambil inisiatif untuk menekan sejak awal sehingga keunggulan tiga poin dibuka pada skor 7-4.
Keunggulan Weng bahkan bertambah menjadi empat poin jelang interval dengan skor 10-6.
Namun, Naraoka tampak fokus dengan permainannya sendiri dan tidak terpengaruh pancingan tunggal putra tuan rumah.
Naraoka juga bermain lebih sabar hingga mampu memangkas ketertinggalan menjadi 9-10.
Selepas jeda, Naraoka tak membiarkan Weng leluasa dalam bermain setelah terus memepet dengan hanya defisit satu poin sampai skor 17-18.
Namun, Weng juga tampil cukup konsisten ketika menyerang setelah selalu menggagalkan upaya Naraoka untuk menyamakan kedudukan.
Weng akhirnya mencatatkan game point duluan. Dia langsung memanfaatkannya untuk merebut poin kemenangan lewat smes menyilang yang gagal diantisipasi.
Pada gim kedua, satu teknik pengembalian bola yang sangat baik dari Naraoka berhasil untuk membuka keran skor.
Namun, Weng Hong Yang mampu membalas dengan empat poin beruntun untuk balik memimpin menjadi 4-1.
Naraoka merespons dengan permainan ulet yang memenangi reli panjang.
Akan tetapi, Weng segera menjauh lagi untuk memimpin dengan selisih empat poin.
Penakluk Jonatan Christie pada babak semifinal itu akhirnya unggul cukup nyaman pada interval gim kedua dengan skor 11-6.
Selepas jeda, Weng kembali menambah satu angka untuk memperlebar selisih keunggulan menjadi enam poin.
Naraoka membalas lagi dengan keunggulan dalam reli panjang untuk mencetak tiga poin beruntun yang mengubah skor menjadi 9-12.
Meski begitu, kerja keras Naraoka seakan sia-sia setelah Weng benar-benar tampil tanpa celah pada laga kali ini.
Naraoka hanya bisa menambah tiga poin lagi sebelum poin kemenangan lawannya didapat setelah pukulan dari tunggal putra Jepang itu sendiri yang melebar.
China akhirnya memiliki juara tunggal putra lagi di China Open setelah kesuksesan sebelumnya oleh Chen Long pada 2017.