Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik Hampiri Persib soal David da Silva Jelang Lawan Madura United

By Metta Rahma Melati - Kamis, 26 September 2024 | 11:40 WIB
David Da Silva sedang melakukan selebrasi dalam laga leg kedua final Liga 1 2023 antara Madura United versus Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kabar baik menghampiri Persib Bandung menjelang melawan Madura United pda pekan ketujuh Liga 1 2024/2025.

Kabar baik itu soal kondisi David da Silva.

Sang penyerang nampak membaik dari cedera yang dialami.

David da Silva sudah terlihat dalam sesi latihan Persib di SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Banding, Rabu (25/9/2024) sore.

Penyerang asal Brasil itu sudah satu bulan lebih absen membela Persib.

Ia sebelumnya mengalami cedera pada bagian perut saat Persib melawan Dewa United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 19 Agustus 2024.

Baca Juga: Terungkap! Orang Tuanya yang Minta Welber Jardim Tetap di Brasil dan Tidak Gabung ke Timnas U-20 Indonesia

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga leg pertama final Liga 1 2023 antara Persib Bandung versus Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Minggu (26/5/2024).

David da Silva hanya bermain 45 menit di babak pertama sebelum digantikan oleh Maison Lima.

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan bahwa David da Silva berpeluang tampil pada laga terdekat melawan Madura United di Stadion Geloara Bangkalan, Sabtu (28/9/2024).