Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah lebih dari 5 tahun, UFC akan kembali menggelar perhelatannya di Tiongkok Raya pada 23 November mendatang dengan mengadu 2 mantan juara.
UFC terakhir kali melangsungkan hajatan di Tiongkok Raya pada 31 Agustus 2019 di Shenzhen, China.
Ketika itu di laga utama, jagoan tuan rumah, Zhang Weili, menjadi juara kelas jerami perempuan dengan mengalahkan Jessica Andrade.
Kini kawasan tersebut, tepatnya di Makau, akan kembali menyambut jagoan-jagoan MMA terbaik di dunia untuk berlaga di sana.
Khusus untuk Makau sendiri, UFC terakhir berkunjung ke sana pada 23 Agustus 2014.
UFC Macau bakal dihelat di arena indoor terbesar di Makau yaitu Galaxy Arena pada 23 November dengan kartu utama dimulai pada pukul 18.00 WIB dan kartu awal pada pukul 15.00 WIB.
Di laga utama UFC Macau, 2 mantan raja divisi akan beradu.
Eks juara kelas bantam sekaligus penantang peringkat 3, Petr Yan, akan menghadapi jagoan ranking 5, Deiveson Figueiredo.
Sebelum naik ke kelas bantam, Figueiredo sempat menjadi penguasa kelas terbang.
Pada pertarungan pendukung utama, jagoan tuan rumah yang pernah menjadi penantang juara di kelas jerami perempuan, Yan Xiaonan, akan beraksi.
Peringkat 2 divisi itu berhadapan dengan penghuni ranking 9 yang sedang naik daun, Tabatha Ricci.
Tiket UFC Macau bakal mulai dijual pada Jumat (11/10/2024) pukul 10.00 WIB.
Penggemar yang berminat membeli tiket bisa mendapatkannya di www.galaxyticketing.com.
Pertarungan lain yang juga sudah dikonfirmasi bakal dihelat UFC Macau antara lain Volkan Oezdemir vs Carlos Ulberg di kelas berat ringan.
Di kelas yang sama, juara Road to UFC 1, Zhang Mingyang, bakal bentrok menghadapi veteran Dana White's Contender Series, Ozzy Diaz.
Berlaga di kelas welter, Song Kenan dipasang melawan Muslim Salikhov.
Jagoan tak terkalahkan asal Mongolia yang merupakan alumnus Road to UFC 2, Nyamjargal Tumendemberel, bakal melakukan debutnya di oktagon dengan menghadapi Carlos Hernandez di kelas terbang.
Kartu awal pada UFC Macau juga menampilkan empat pertarungan final untuk musim ketiga Road to UFC.
Empat pertarungan itu adalah Kiru Sahota vs Dong Hun Choi di kelas terbang, Su Young You vs Baergeng Jieleyisi di kelas bantam, Zhu Kangjie Zhu vs Xie Bin di kelas bulu, dan Feng Xiaocan vs Shi Ming di kelas jerami perempuan.
Para pemenang laga final akan mendapatkan kontrak untuk menjadi petarung UFC.