Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilabeli Kelas Dunia, Lamine Yamal Dituntut Kuat dan Tetap Membumi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 27 September 2024 | 10:40 WIB
Winger Barcelona, Lamine Yamal (paling kanan), merayakan gol ke gawang Girona pada laga pekan ke-4 Liga Spanyol di Stadion Montolivi, Minggu (15/9/2024). (LALIGA)

BOLASPORT.COM - Wonderkid Barcelona, Lamine Yamal, sudah dilabeli sebagai pemain kelas dunia sehingga dituntut untuk kuat dan tetap membumi.

Keberlanjutan karier Lamine Yamal kian cemerlang selepas menjuarai Euro 2024 sehingga membuat nama semakin berkibar.

Barcelona tergolong beruntung memiliki pemain muda berbakat sekaliber Lamine Yamal.

Sejak kemunculannya, Yamal telah menjadi salah satu pemain muda paling berprospek di Eropa saat ini.

Diorbitkan oleh Xavi Hernandez dari tim muda, Yamal segera menjelma menjadi sosok penting bagi Barcelona.

Saat estafet kepelatihan beralih ke Hansi Flick, Yamal tetap dipercaya sebagai starter.

Di musim 2024-2025, pemain berusia 17 tahun tersebut telah digeber tenaganya dalam 7 laga beruntun di Liga Spanyol.

Baca Juga: Catat, Tanggal Ini Bisa Jadi Hari Terakhir Erik ten Hag Melatih Man United!

Hasilnya tidak sia-sia karena Yamal berhasil menghadirkan 3 gol dan mengemas 5 assist.

Kemitraannya bersama Raphinha dan Robert Lewandowski di lini depan membuat Barcelona memiliki trisula ganas di Eropa saat ini.

Tidak mengherankan jika Yamal begitu dicintai oleh pendukung, staf pelatih dan rekan setimnya.

Tak terkecuali seniornya di Barcelona, Robert Lewandowski.

Lewandowski memuji dampak yang diberikan oleh Yamal selama berada di Barcelona.

Penyerang veteran asal Polandia tersebut sudah melabeli juniornya itu sebagai winger kelas dunia.

Meskipun masa depan dan kariernya digadang-gadang bakal cerah, Yamal diminta untuk tetap berjuang dan rendah hati.

Baca Juga: Rodri Kena Cedera Horor, Gelar Liga Inggris Man City Terancam Lepas ke Liverpool atau Arsenal

"Dia adalah penyerang sayap terbaik di dunia," ucap Lewandowski, dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

"Dia berusia 17 tahun dan memiliki perjalanan karier yang panjang di depannya."

X.COM/HQPBARCA
Gol ke-7 Robert Lewandowski antar Barcelona menang tipis 1-0 atas Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol 2024-2025, Kamis (26/9/2024) dini hari WIB.

"Saya berharap dia tetap kuat sepanjang kariernya dan tidak memedulikan dengan omongan orang, tetapi ia tetap membumi," tutur Lewandowski menambahkan.

Barcelona diyakini bakal terus mengandalkan Yamal sebagai penyerang sayap kanannya untuk tahun-tahun mendatang.

Kehadirannya menjadi oase sejuk bagi raksasa Catalunya setelah kehilangan sosok besar seperti Lionel Messi.

Yamal sendiri disebut-sebut menjadi pewaris legasi dari Lionel Messi.

Nomor punggung 19 menjadi jalan awalnya untuk meniru karier dari mantan sekaligus ikon Barcelona tersebut.

Hanya saja Flick harus cermat dalam mengelola Yamal mengingat usianya yang masih tergolong belia.

Pemain keturunan Maroko tersebut patut dijaga kebugarannya karena Barcelona masih mengarungi perjalanan panjang musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P