Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pembalap Indonesia Mario Aji Meradang di Mandalika, Manajer Tim Masih Berharap Kemajuan

By Agung Kurniawan - Senin, 30 September 2024 | 16:00 WIB
Pembalap Honda Team Asia, Mario Suryo Aji, gagal meraih poin pada Moto2 Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika (HONDA TEAM ASIA)

BOLASPORT.COM - Mario Suryo Aji harus menelan kecewa setelah mendapatkan hasil yang tidak maksimal pada seri Moto2 Indonesia 2024.

Meski tampil di depan pendukung sendiri dalam seri Moto2 Indonesia 2024, Mario Suryo Aji mengalami kesulitan untuk bisa melejit.

Rider milik Honda Team Asia itu harus mengalami lomba di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat itu dari urutan ke-24.

Walau memulai balapan selama 22 putaran itu dari posisi yang kurang menguntungkan, semangat juang tetap ditunjukkan Mario.

Pembalap asal Magetan, Jawa Timur tersebut bahkan mampu bersaing dan akhirnya memulihkan posisinya sepanjang balapan ini.

Setelah berjuang keras, Mario berhasil naik hingga enam tingkat untuk menyudahi balapan Moto2 Indonesia 2024 di urutan ke-18.

Hasil ini jelas bukanlah hasil yang menggembirakan bagi Mario karena dia gagal membawa pulang poin di kandangnya.

Situasi Honda Team Asia semakin buruk di Mandalika setelah rider utama mereka asal Thailand Somkiat Chantra mengalami crash.

Usai balapan, Mario aji menyebut Moto2 Indonesia 2024 menjadi balapan yang menantang karena dia tidak bisa tampil seperti biasanya.

Baca Juga: Adik Rossi Dibawa-bawa, Jack Miller Ungkap Kekacauan pada Awal Balapan MotoGP Indonesia 2024

Rider berusia 20 tahun itu juga tak sungkan mengakui bahwa performanya memang tidak sesuai dengan yang diharapkan.

"Balapan hari ini cukup menantang, dan gaya berkendara saya tidak sesuai dengan standar yang biasa saya lakukan," kata Mario Aji.

Lebih lanjut, hasil kurang maksimal ini didapat lantaran Mario juga tak begitu mumpuni ketika melakukan start.

Hal terseut membuatnya semakin sulit untuk mengejar para rivalnya dan ikut bersaing di zona poin sepanjang balapan.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Jepang 2024 - Marc Marquez Balik ke Kandang Honda, Jorge Martin dan Francesco Bagnaia Dilarang Ngampas

"Ini bukanlah hasil yang saya harapkan, karena kami mengincar poin," kata Mario menjelaskan.

"Start yang buruk membuat balapan menjadi lebih sulit, dan saya agak kecewa dengan hasilnya."

"Meski begitu, saya belajar banyak dari pengalaman ini, dan saya sangat ingin menerapkan pelajaran ini di balapan berikutnya," imbuhnya.

Sementara itu, Hiroshi Aoyama selaku manajer Honda Team Asia tetap mengapresiasi perjuangan Mario Aji di Moto2 Indonesia 2024.

Bagi pria asal Jepang tersebut, Mario masih memiliki potensi untuk berkembang di seri selanjutnya dengan ritme yang telah ditunjukkan.

Perasaan kecewa tentunya tidak bisa disembunyikan Aoyama setelah Mario yang menjadi satu-satunya harapan gagal mendulang poin.

Akan tetapi, hal itu tidak boleh berlarut-larut lantaran pada akhir pekan ini Mario akan tampil pada seri Moto2 Jepang 2024.

"Mario Aji berjuang keras untuk masuk ke dalam 20 besar, dan akhirnya finis di urutan ke-18," kata Aoyama menjelaskan.

"Meskipun catatan waktu putarannya menunjukkan potensi untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, kami sedikit kecewa."

"Hal itu karena dia tidak mendapatkan poin di Grand Prix kandangnya."

"Menantikan Grand Prix Jepang, kami berharap ia dapat menunjukkan kemajuan dan peningkatan lebih lanjut," imbuhnya.

Baca Juga: Jorge Martin Paling Edan, Marc Marquez Beri Pengakuan kepada 2 Pembalap di MotoGP Indonesia 2024

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P