Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Kabar Tim Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Berbahaya Gabung!

By Metta Rahma Melati - Jumat, 4 Oktober 2024 | 09:00 WIB
Foto bersama kapten timnas Jepang dan timnas Bahrain bersama wasit saat pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain, Selasa (10/9/2024). (INSTAGRAM.COM/BAHRAINFA)

BOLASPORT.COM - Bahrain terus melanjutkan persiapan mereka untuk melawan timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bahrain akan menjamu timnas Indonesia di Bahrain National Stadium, Kamis (10/10/2024) pukul 23.00 WIB.

Melansir dari Akhbar Alkhaleej, Jumat (4/20/2024), tim Bahrain kembali berlatih di stadion luar milik Federasi.

Pada latih itu telah bergabung para pemain klub Al-Khaldiya baru saja menjalani laga tandang melawan klub Turkmenistan Altyn Asyr di AFC Champions League 2 pada Rabu (2/10/2024).

Selain itu pemain Mohammed Marhoon yang bermain di Kuwait SC juga sudah ikut latihan.

Baca Juga: Mees Hilgers Datang, Timnas Indonesia Jadi 10 Besar Asia tetapi Belum Cukup untuk Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Mohammed Marhoon adalah pemain berbahaya yang harus diwaspadai timnas Indonesia.

Ia merupakan pemain utama timnas Bahrain yang serba bisa.

Marhoon bisa bermain sebagai gelandang serang, tengah, kanan, dan sayap kiri.