Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemecatan Erik ten Hag Makin Nyata, Bek Man United Beri Pembelaan Khusus

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 4 Oktober 2024 | 11:00 WIB
Bek Manchester United, Harry Maguire, memberikan pembelaan setelah ancaman pemecatan Erik ten Hag terlihat makin nyata. (IAN KINGTON/AFP)

BOLASPORT.COM - Bek Manchester United, Harry Maguire, memberikan pembelaan untuk pelatih Erik ten Hag setelah ancaman pemecatannya terlihat makin nyata.

Manchester United kembali menuai hasil kurang memuaskan pada matchday 2 Liga Europa 2024-2025 melawan FC Porto.

Dalam pertandingan tersebut, Manchester United bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas FC Porto di Estadio do Dragao, Kamis (3/10/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Manchester United awalnya tampak akan menang mudah setelah unggul 2 gol lebih dulu pada 20 menit pertama.

Dua gol Manchester United lahir lewat Marcus Rashford pada menit ke-7 dan Rasmus Hojlund (20').

Namun, Porto kemudian memberikan respons.

Mereka berhasil menyamakan kedudukan sebelum babak pertama berakhir lewat gol Pepe (27') dan Samu Omorodion (34').

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa - Mees Hilgers Tampil Penuh saat FC Twente Imbangi Anak Buah Jose Mourinho, Man United Lakoni Pertandingan Gila

Limat menit setelah jeda, Omorodion sukses mengukir brace pada menit ke-50 sekaligus membawa Porto berbalik unggul.

Dalam kondisi tertinggal 2-3, Manchester United mencoba segala upaya untuk menyetarakan skor.

Namun, Bruno Fernandes malah menerima kartu kuning kedua yang berbuah kartu merah pada menit ke-81.

Harapan Manchester United untuk setidaknya membawa pulang 1 poin sempat menipis setelah bermain dengan 10 orang.

Keajaiban terjadi di pengujung laga di mana Harry Maguire yang baru masuk di babak kedua berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-90+1.

Pertandingan pun berakhir dengan skor imbang 3-3.

Dengan hasil ini, Setan Merah memperpanjang tren buruk mereka di kompetisi antarklub Eropa.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Diwarnai Kartu Merah Beruntun Bruno Fernandes dan Drama Setengah Lusin Gol, Man United Selamat dari Comeback Spektakuler FC Porto

Sejauh ini Manchester United hanya berhasil menang sekali dalam 10 laga terakhir.

Sembilan laga lainnya berakhir dengan 5 hasil imbang dan 4 kekalahan.

PAUL ELLIS/AFP
Bersama Erik ten Hag, Man United menggoreskan berbagai rekor jelek di awal musim Liga Inggris yang mungkin bisa dijadikan alasan klub untuk segera memecatnya.

Saat ini Manchester United hanya berada di posisi ke-21 klasemen Liga Europa dengan raihan 2 poin dari 2 laga.

Kondisi tersebut sekaligus menjadi acaman yang semakin nyata bagi Erik ten Hag.

Pasalnya, posisi Ten Hag sebagai pelatih Manchester United semakin melemah.

Ancaman pemecatan pelatih asal Belanda itu pun tampak semakin terlihat di depan mata.

Meski demikian, Ten Hag tetap mendapat pembelaan, salah satunya dari bek Manchester United, Harry Maguire.

Baca Juga: Timnas Inggris Rilis Skuad, Man United dan Liverpool Cuma Kirim 1 Pemain

Maguire mengaku bahwa Ten Hag sebenarnya merupakan pelatih yang sangat berpengalaman.

Oleh karena itu, dia yakin bahwa eks juru taktik Ajax tersebut bisa mengatasi tekanan ini.

"Ya, tentu saja," kata Maguire saat ditanya apakah dirinya masih percaya pada Ten Hag.

"Sejujurnya, saya telah bermain untuk klub ini selama 6 tahun, jadi saya tahu bagaimana cara kerjanya."

"Ketika Anda mengalami periode buruk, para pemain berada di bawah tekanan, begitu juga dengan pelatih."

"Dia sudah cukup berpengalaman, dia sudah cukup lama berkecimpung dalam permainan, dia sudah cukup lama berada di klub ini, sehingga saya yakin dia telah mempelajari cara mengatasinya."

"Hal ini merupakan bagian yang tak terpisahkan dari bermain untuk klub ini atau mengelola klub."

Baca Juga: Bos Besar Turun Langsung, Nasib Ten Hag di Man United Bisa Ketahuan

"Itu adalah bagian dari keistimewaan yang Anda miliki," pungkasnya.

Sampai saat ini Manchester United masih belum menentukan bagaimana masa depan Ten Hag.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P