Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia bertarung pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dalam bulan Oktober ini, skuad Garuda akan menantang Bahrain (10/10) dan China (15/10).
Pasukan Shin Tae-yong membawa misi untuk mendapatkan hasil maksimal dua pertandingan ini.
Kemenangan akan menjaga kans lolos ke putaran keempat semakin terbuka.
Bahkan, bisa lolos melalui jalur otomatis saat mengunci dua posisi terbaik.
Hadirnya, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders menjadi tambahan kekuatan Indonesia di laga nanti.
Selain itu, Indonesia membawa 27 pemain yang siap memberikan penampilan terbaiknya di lapangan.
Witan Sulaeman dan Maarten Paes tetap dibawa setelah pemulihan cedera mereka berjalan baik.
Baca Juga: Sandy Walsh Pamer Kemenangan Besar Bersama KV Mechelen Sebelum Gabung Timnas Indonesia
Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), ikut memberikan sorotan terkait laga ini.