Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Pastikan FC Dallas Tak Larang Timnas Indonesia Mainkan Maarten Paes

By Arif Setiawan - Selasa, 8 Oktober 2024 | 22:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes (kiri), sempat tersenyum saat mengikuti latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (8/9/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, menilai Maarten Paes memiliki peluang tinggi untuk bisa memperkuat timnas Indonesia melawan Bahrain.

Seperti yang diketahui, Maarten Paes sebelumnya sempat diragukan bisa tampil memperkuat timnas Indonesia.

Hal tersebut disebabkan karena sang pemain mengalami cedera pergelangan tangan.

Akibat cedera tersebut, Maarten Paes juga harus absen di laga terakhir FC Dallas.

Meski begitu, pemain berusia 26 tahun itu tetap terbang ke Bahrain untuk bergabung dengan timnas Indonesia.

Belum lama ini kabar baik diperoleh timnas Indonesia.

Cedera Maarten Paes disebut tak terlalu parah.

Hal ini sekaligus membuat Arya Sinulingga menilai Maarten Paes akan tetap menjadi pilihan Shin Tae-yong di laga timnas Indonesia vs Bahrain.

Telebih, Maarten Paes sudah membuktikan kualitasnya pada bulan lalu.

Baca Juga: Tiba di Bahrain, Maarten Paes Langsung Dapat Sambutan Hangat dari Para Pemain Timnas Indonesia

Tepatnya yakni ketika memperkuat timnas Indonesia melawan Arab Saudi dan Australia.

Kala itu, Maarten Paes hanya kebobolan satu kali ketika melawan Arab Saudi.

Maarten Paes lalu mencatatkan cleansheet ketika berjumpa Australia.

"Ya tinggi (peluang main Maarten Paes)."

"Kemungkinan sih kalau kita lihat tuh pilihan Shin Tae-yong pasti pilih kayaknya Paes lah," kata Arya Sinulingga.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kawasan Jakarta, Selasa (8/10/2024).

Lebih lanjut, Arya juga menegaskan bahwa FC Dallas tak melarang timnas Indonesia memainkan Maarten Paes.

Arya hanya berharap proses recovery Maarten Paes bisa berjalan baik tanpa kendala.

Baca Juga: Targetkan Timnas Wanita Indonesia Tembus Piala Dunia, Erick Thohir Rencanakan Liga Putri Baru Bergulir pada 2026

Harapan ini bertujuan agar sang pemain bisa tampil dengan kekuatan penuh melawan Bahrain.

Duel antara timnas Indonesia vs Bahrain dijadwalkan terlaksana pada Kamis (10/10/2024).

Pertandingan nantinya digelar di Stadion Nasional Bahrain.

"Gak-gak ada (larangan memainkan Maarten Paes),"

"Kemarin dia agak lambat karena dia kan naik pesawat komersil ya jadi agak jauh perjalanannya, transit lagi, 30 jam lebih."

"Jadi wajar kalau dia masih istirahat tapi setelah itu recovery lagi beberapa jam bisa lah mudah-mudahan," ucap Arya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P