Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, gagal meraih hasil apik pada babak pertama turnamen Arctic Open 2024.
Babak pertama Arctic Open 2024 dijalani Anthony Sinisuka Ginting dengan bersua pemain China Lu Guang Zu, Rabu (9/10/2024).
Tampil di Vantaan Energia Arenaa, Anthony harus menyerah melalui rubber game dengan skor 21-19, 23-25, 16-21.
Permainan solid langsung ditunjukkan Lu Guang Zu pada awal gim pertama di mana dia mampu mendapatkan dua poin secara beruntun.
Anthony mulai menyerang di mana dengan siasatnya dia berhasil menyamakan kedudukan.
Pertahanan yang kurang mumpuni dan kesalahan sendiri menghadirkan petaka bagi Anthony yang kehilangan empat poin beruntun.
Tertinggal empat poin dari Lu, unggulan kedelapan Arctic Open 2024 tersebut mulai bangkit dengan meraih poi demi poin.
Anthony mampu menipiskan jarak secara signifikan sebelum menyerah pada interval pertama dengan skor 8-11.
Selepas jeda, Anthony mulai nyaman dengan permainan untuk membuat Lu kepayahana di lapangan dan berhasil menyamakan skor.
Baca Juga: Hasil Arctic Open 2024 - Asa Leo/Bagas Dihancurkan Wakil Malaysia, Sering Luput di Bola Tanggung