Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arctic Open 2024 - Ganda Putra No 1 Malaysia Masih Belum Baik-Baik Saja, Digilas 21-8 oleh Non-unggulan asal Inggris

By Ardhianto Wahyu - Jumat, 11 Oktober 2024 | 08:57 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada semifinal Thomas Cup 2024 menghadapi China di Chengdu, China, 4 Mei 2024. (WANG ZHAO/AFP)

BOLASPORT.COM - Malaysia menguasai sektor ganda putra di Arctic Open 2024 dengan kehadiran tiga pasangan unggulan. Namun, amunisi utama kandas duluan.

Malaysia kehilangan pasangan nomor satu mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada babak kedua Arctic Open 2024.

Berstatus unggulan ketiga di Arctic Open 2024, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, disingkirkan pasangan kuda hitam dari Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Chia/Soh pun tidak dapat keluar dari tekanan Lane/Vendy dalam laga berdurasi 31 menit di Vantaa Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Kamis (10/10/2024).

Lane/Vendy merusak rotasi Chia/Soh sejak servis.

Servis colongan alias flick serve dari Lane/Vendy merepotkan pasangan pemenang dua medali perunggu Olimpiade tersebut.

Akurasi servis flick Lane dan Vendy cukup baik sampai beberapa kali mendarat di dalam garis setelah dikira akan keluar.

Dari sana, Lane/Vendy menekan Chia/Soh hingga tidak bisa berbuat banyak.

Pembantaian pun terjadi di Vantaa Energia Areena tatkala Lane/Vendy menggasak Chia/Soh dengan skor sangat telak pada gim kedua.

Baca Juga: Rekap Hasil Arctic Open 2024 - 5 Wakil Indonesia ke Perempat Final, Amukan Fajar/Rian dan Jonatan Christie Buat Lawan Cetak Skor Afrika

Setelah ketat hingga 8-7, kampiun Swiss Open tersebut terus mendulang angka demi angka untuk mengakhiri laga dengan skor akhir 21-13, 21-8.

Bagi Chia/Soh, kekalahan ini menodai debut mereka ke pertandingan sejak mentas di Olimpiade Paris 2024 pada awal Agustus lalu.

Chia/Soh baru bertanding lagi.

Seperti dilansir BolaSport.com dari The Star, Soh Wooi Yik mengalami cedera ibu jari sehingga terpaksa menepi dari lapangan.

Soh sendiri lebih banyak menerima pengembalian dari Lane/Vendy.

Poin terakhir laga pun terjadi setelah Soh gagal menangkal drive silang Vendy saat berusaha mengawal area depan.

Malaysia masih memiliki harapan lainnya di ganda putra melalui unggulan kelima, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, dan unggulan kedelapan, Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Goh/Izzuddin mengalahkan Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura dari Jepang dengan skor kembar 21-16, 21-16.

Sementara Man/Tee menyingkirkan jebolan babak kualifikasi, Alexander Dunn/Adam Pringle dari Skotlandia, dengan skor 21-10, 21-15.

Laga berat menanti Goh/Izzuddin dan Man/Tee di perempat final turnamen level BWF World Tour Super 500 ini pada Jumat (11/10/2024) hari ini.

Man/Tee akan menantang pasangan nomor satu dunia, Liang Wei Keng/Wang Chang (China).

Sedangkan laga adu gengsi akan dijalani Goh/Izzuddin saat melawan ganda putra nomor satu Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Rian unggul telak dalam rekor pertemuan atas Goh/Izzuddin dengan catatan 8 kemenangan dan 2 kekalahan.

Meski begitu, Goh/Izzuddin boleh percaya diri karena unggul di bentrokan terakhir kontra FajRi di Japan Open 2024 yang akhirnya mereka menangi.

Baca Juga: Jadwal Arctic Open 2024 - Kesempatan Fajar/Rian Revans dari Wakil Malaysia yang Baru Keluar dari Pelatnas, 2 Ganda Campuran Indonesia Hadapi Wakil China

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P