Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2024 - 10-16 Jadi 21-18, Rasa Syukur Putri KW usai Revans ke Pemenang Medali Asian Games

By Ardhianto Wahyu - Rabu, 16 Oktober 2024 | 18:51 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, berpose setelah kemenangannya pada babak pertama Denmark Open 2024 di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, 16 Oktober 2024. (PBSI)

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, bersyukur atas kemenangannya pada babak pertama Denmark Open 2024.

Putri Kusuma Wardani melewati tantangan yang jauh dari kata mudah pada babak 32 besar Denmark Open 2024.

Di pertandingan pertamanya, Putri KW sudah harus meladeni unggulan keenam yaitu Aya Ohori dari Jepang.

Memimpin sejak awal dan mampu comeback pada gim kedua, Putri KW menang 21-19, 21-18 dalam laga di Jyske Arena, Odense, Denmark, Rabu (16/10/2024).

"Alhamdulillah bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan tanpa cedera," ucap Putri KW melalui Tim Humas dan Media PBSI.

"Saya juga bersyukur bisa menang lawan Aya Ohori setelah pertemuan terakhir di Australia saya harus mengalami kekalahan."

Pada pertemuan terakhir di perempat final Australia Open 2204 pada Juni lalu, Putri KW takluk 19-21, 13-21.

Aya Ohori menjadi salah satu harapan Jepang di tunggal putri setelah cedera yang dialami Akane Yamaguchi dan Nozomi Okuhara.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2024 - Ganda Putri Terbaik Malaysia Nyaris Jadi Pecundang di Depan Underdog India Walau Berlabel Unggulan

Pemain yang mengidolakan Taufik Hidayat itu telah menunjukkan kualitasnya dengan menembus rank 10 besar dunia.