Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kekayaan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bikin kaum 'mendang mending' jadi minder.
Profesi sebagai bintang sepak bola menjanjikan uang melimpah.
Tak heran jika banyak orang yang berlomba menjadi pemain bal-balan demi harta melimpah.
Media kenamaan Amerika Serikat, Forbes, merilis 10 pemain dengan penghasilan tertinggi untuk musim 2024-2025.
Mereka mengkalkulasi pemasukan para pesepak bola dengan mencakup penghasilan tahunan di lapangan termasuk gaji pokok, bonus, dan perjanjian hak citra berbasis klub.
Forbes juga menambahkan jumlah pemasukan di luar lapangan yang mencakup uang tunai tahunan dari endorsment, lisensi, penampilan, serta bisnis milik si pemain.
Hasilnya, Cristiano Ronaldo memuncaki daftar pemain sepak bola terkaya di dunia.
Penghasilan kapten timnas Portugal itu ditaksir mencapai 219 juta pounds atau Rp 4,4 triliun.
Ronaldo membintangi sejumlah produk ternama dan elite.
Tak hanya bekerja untuk orang lain, Ronaldo juga punya bisnis pribadi, salah satunya hotel.
Rival terberat Ronaldo, Lionel Messi, menduduki peringkat kedua dalam daftar ini.
Si raja Ballon d'Or mengantongi 104 juta pounds (Rp 2,1 triliun) dari bermain untuk Inter Miami serta kesepakatan dengan beberapa merek terkemuka.
Adidas dan Konami termasuk di antara produk yang dibintangi oleh Messi.
Untuk gaji di lapangan saja, Messi mendapatkan sekitar 47 juta pounds per tahun.
Turun menuju posisi ketiga, ada Neymar Junior.
Cedera parah membuat menit bermain si bomber timnas Brasil jadi terlimitasi pada musim ini.
Kendati demikian, Neymar tetap meraup total 84,7 juta pounds.
Lebih dari 23 juta pounds pendapatan Neymar diperkirakan berasal dari kesepakatan sponsor.
Dia dikontrak oleh sejumlah merek di Arab Saudi dan tempat lain.
Adapun peringkat keempat dan kelima secara beruntun diisi oleh Karim Benzema dan Kylian Mbappe.
Daftar pemain terkaya musim 2024-2025:
Cristiano Ronaldo (219,5 juta pounds/Rp 4,4 triliun)
Lionel Messi (104/Rp 2,1 triliun)
Neymar (84,8 juta pounds/Rp 1,7 triliun)
Karim Benzema (80,1 juta pounds/Rp 1,6 triliun)
Kylian Mbappe (69,3 juta pounds/Rp 1,3 triliun)
Erling Haaland (46,2 juta pounds/Rp 932,9 miliar)
Vinicius Junior (42,3 juta pounds/Rp 854,1 miliar)
Mohamed Salah (40,8 juta pounds/Rp 823,5 miliar)
Sadio Mane (40 juta pounds/Rp 807,4 miliar)
Kevin De Bruyne (30 juta pounds/Rp 605,5 miliar)