Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2024 - Pelatih Minta Maaf karena Viktor Axelsen Dipaksa Tanding walau Sedang Sakit

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 18 Oktober 2024 | 08:48 WIB
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen saat melawan Lei Lan Xi (China) pada final Hong Kong Open 2024 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Minggu (15/9/2024). (HOLMES CHAN/AFP)

BOLASPORT.COM - Henrik Rohde selaku pelatih tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, meminta maaf atas insiden pada babak 16 besar Denmark Open 2024.

Viktor Axelsen mengalami situasi yang sangat buruk di dalam lapangan saat melakoni pertandingan yang digelar di Jsyke Bank Arena, Odense, Denmark, Kamis (17/10/2024).

Axelsen tumbang saat menghadapi laga melawan calon bintang baru tunggal putra asal Eropa yakni Alex Lanier dari Prancis.

Duel sempat berlangsung alot pada gim pertama.

Axelsen masih mampu menyelesaikan pertandingan yang berakhir untuk kemenangan lawannya dengan skor ketat 21-19.

Namun, Axelsen tak mampu melanjutkan pertandingan lagi saat dirinya tertinggal dengan skor 7-11 pada interval gim kedua.

Axelsen sempat mendapatkan perawatan medis pada awal gim kedua karena muntah di tengah lapangan.

Terungkap bahwa Axelsen memang sedang sakit sebelum menghadapi pertandingan pada babak kedua Denmark Open 2024.

Sudah coba ditangani, kondisi Axelsen membaik hingga merasa siap bertanding setelah melakukan pemanasan.

Baca Juga: Denmark Open 2024 - Viktor Axelsen Kalah Setelah Muntah, Kecewakan Titisan yang Terlanjur Antusias dengan Laga Ketat