Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Diwarnai Gol Roket Pemain Berlabel Timnas Indonesia, Persib Beri Kekalahan Perdana untuk Persebaya Musim Ini

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 18 Oktober 2024 | 17:27 WIB
Suasana laga Persib vs Persebaya pada pekan kedelapan Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024) malam WIB (Persebaya)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung jadi tim pertama yang memberi kekalahan perdana buat Persebaya Surabaya pada Liga 1 2024/2025 usai menang 2-0 dalam lanjutan pekan kedelapan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024) sore WIB.

Persib Bandung langsung mendominasi pertandingan sejak awal pertandingan.

Sementara Persebaya ingin mencuri gol melalui skema serangan balik.

Tim tuan rumah berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu.

Tim berjuluk Maung Bandung tersebut mencetak gol pada menit ke-21.

Berawal dari sebuah switch ke sisi kiri, Edo Febriansah yang berhasil melewati Gilson Costa langsung melepas tembakan jarak jauh yang membobol gawang Persebaya.

Skor 1-0 untuk Persib Bandung.

Tertinggal satu gol membuat Persebaya menambah intensitas serangan.

Baca Juga: Media Amerika Yakin Timnas Indonesia Juara ASEAN Cup 2024, Waktunya Shin Tae-yong Lakukan Eksperimen

Mohammed Rashid pun melepas tembakan jarak 30 meter, tetapi bolanya masih bisa ditepis Kevin Mendoza yang mengawal gawang Persib sore ini.