Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pep Guardiola merasakan kelegaan luar biasa setelah membawa Man City menang pada menit-menit akhir melawan Wolverhampton.
Sang juara bertahan melakoni pekan ke-8 Liga Inggris di markas Wolverhampton Wanderers dengan hasil mulus.
Duel tersebut mentas pada Minggu (20/10/2024) di kandang Si Serigala, Molineux.
Bermodalkan posisi bak kutub berlawanan di klasemen, Man City di atas kertas layak dijagokan untuk menang secara meyakinkan.
Faktanya tidak demikian karena Wolves justru unggul lebih dulu melalui gol kilat Jorgen Strand Larsen pada menit ke-7.
Namanya skuad kelas elite, The Citizens memiliki segudang cara untuk melepaskan diri dari jebakan.
Saat pemain-pemain serang mereka termasuk Erling Haaland sukses dimatikan, justru para defender yang menjadi pahlawan.
Josko Gvardiol mengawali misi comeback Man City dengan gol penyama skor pada menit ke-33.
Hingga tibalah momen John Stones mengunci tripoin Manchester Biru secara dramatis pada menit kelima injury time.
Bek timnas Inggris itu menanduk masuk umpan korner Phil Foden guna menyempurnakan kebangkitan City di ujung laga.