Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Empat tunggal putra Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Indonesia International Challenge 2024.
Keempat pemain itu di antaranya adalah Yohanes Saut Marcellyno, Moh Zaki Ubaidillah, Ikhsan Leonardo Rumbah, dan Muhammad Reza Al Fajri, yang baru saja bertanding di babak 32 besar, Kamis (24/10/2024).
Berlangsung di Jatim Expo, Surabaya, harapan tinggi menyala di sektor tunggal putra lewat keberhasilan mereka melewati adangan hari ini.
Saut yang notabene juara seri serupa tahun ini saat digelar di Pekanbaru, Riau, berharap bisa konsisten main di Kota Pahlawan.
"Saya tidak mau memikirkan terlalu jauh karena lawan yang dihadapi di turnamen ini sangat tangguh," kata Saut.
"Membuat saya harus bisa lebih sabar dan mengatur pola permainan yang saya inginkan," lanjut Saut yang menang atas wakil Malaysia, Lee Jan Jireh, dengan skor 21-11, 21-10.
Sementara itu, Reza yang juga mengalahkan wakil Negeri Jira , Zhen Yi Ong dengan skor 21-18, 21-16, ingin tampil lebih maksimal.
Dia juga berharap bisa menjaga fisik karena padatnya jadwal pertandingan.
Maklum di ajang ini, persaingan sektor tunggal putra memainkan babak sampai 64 besar. Dan hari ini, par apeserta akan main dua kali, babak 32 besar dan babak 16 besar.