Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - National Basketball Association (NBA) hari ini mengumumkan pencapaian baru. Malam pembukaan musim 2024-2025 akan diwarnai oleh kehadiran 125 pemain internasional dari 43 negara dan enam benua.
Terlihat jelas dominasi beberapa negara, termasuk Australia (13 pemain), diikuti Jerman (8 pemain), dan Kamerun (5 pemain). Selain itu, Prancis mencatat rekor dengan 14 pemain, serta 17 pemain yang berasal dari benua Afrika.
Ini menandai musim keempat berturut-turut NBA menampilkan setidaknya 120 pemain internasional, dan setidaknya musim ke-11 dengan lebih dari 100 pemain internasional secara konsisten.
Pada tahun ini, setiap dari 30 tim NBA memiliki setidaknya satu pemain internasional dalam tim mereka. Rekor untuk jumlah pemain internasional, negara serta wilayah ditetapkan pada awal musim 2023-24 dan 2017-18, secara terpisah.
Selama 11 musim berturut-turut, Kanada menjadi negara dengan perwakilan pemain terbanyak di luar Amerika Serikat dengan 21 pemain, diikuti oleh Prancis, Australia, Jerman, dan Serbia (dengan masing-masing 6 pemain).
Dalam daftar pemain malam pembukaan, terdapat 61 pemain dari Eropa, termasuk empat bintang yang terpilih dalam All-NBA Kia 2023-2024.
Yakni, ada juara NBA 2021 dan dua kali Pemain Terbaik Kia NBA (MVP) Giannis Antetokounmpo (Milwaukee Bucks; Yunani; berdarah Nigeria.
Pemain NBA All-Star lima kali dan anggota Tim All-NBA Pertama Luka Dončić (Dallas Mavericks; Slovenia), dan juara NBA 2023 serta tiga kali MVP Kia NBA Nikola Jokić (Denver Nuggets; Serbia).
Serta, pemain NBA All-Star tiga kali Domantas Sabonis (Sacramento Kings; Lithuania).