Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI memastikan tidak akan mengintervensi pemilihan pemain yang dilakukan pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024.
ASEAN Cup 2024 sendiri bakal bergulir pada awal Desember 2024.
Timnas Indonesia sendiri bakal menghadapi lawan berat di fase grup..
Skuad Garuda bakal satu grup dengan Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
PSSI bakal menyediakan pemain yang diinginkan oleh Shin Tae-yong.
Namun kewenangan pemilihan skuad akan diserahkan sepenuhnya kepada Shin Tae-yong.
"PSSI menyediakan pemain-pemainnya," ujar Arya Sinulingga dilansir BolaSport.com dari Antaranews.com.
"Silakan pelatih memilih mana yang dia mau."
Baca Juga: Banner Dukungan Timnas Indonesia Sempat Dipaksa Turun Saat di China
"Tetap (pemilihan pemain) ada di kewenangannnya STY," lanjutnya.
Arya Sinulingga mengatakan bahwa turnamen sepak bola terakbar di Asia Tenggara tidak masuk kalender FIFA.
Hal itu membuat ketersediaan pemain-pemain Timnas Indonesia pada turnamen yang dimainkan pada 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025 itu terbatas.
Para pemain yang banyak main di kompetisi Eropa, kemungkinan tidak bergabung dengan Skuad Garuda.
Kompetisi Eropa masih berjalan selama periode ASEAN Cup 2024.
"Jadi kita kita enggak akan intervensi, seperti harus gunakan pemain muda dari Liga 1, tidak," ujar Arya.
"Pokoknya pemain disiapkan semua silakan pilih sesuai dengan kebutuhan yang ada," jelas Arya.
Sementara itu, Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus juga menegaskan bahwa jadwal Liga 1 tidak akan libur selama ASEAN Cup 2024.
Baca Juga: Alasan Jay Idzes Rela Beri Ban Kapten Timnas Indonesia ke Asnawi
Selama ASEAN Cup 2024, Liga 1 bakal berlangsung pertandingan pekan ke-13 sampai ke-17.
"Jalan terus liga," ujar Ferry Paulus.
"Kita berhenti kalau sudah H-4 FIFA Match Day (FMD)."
"Selebihnya jalan terus untuk U-20, U-17," kata Ferry.
Timnas Indonesia belum pernah juara selama berpartisipasi di ASEAN Cup 2024.
Tentu, Shin Tae-yong harus menentukan dengan seksama skuad yang akan dipilih di turnamen tersebut.
Mengingat kompetisi Liga 1 dan di luar negeri masih berjalan.
Selain itu, jadwal pertandingan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 sangat ketat sekali.