Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - AC Milan Kena Banjir, Napoli Nyaman di Puncak

By Sri Mulyati - Minggu, 27 Oktober 2024 | 05:04 WIB
Pelatih Napoli, Antonio Conte, pada laga Liga Italia melawan Lecce di Stadion Diego Armando Maradona, Sabtu (26/10/2024). (TWITTER.COM/OPTAPAOLO)

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Italia 2024-2025 pekan ke-9 menampilkan laga AC Milan yang tertunda karena banjir dan Napoli yang bertengger aman di puncak klasemen.

Belum banyak perubahan yang terjadi di klasemen sementara Liga Italia saat memasuki pekan ke-9.

Pekan ini dibuka oleh kabar mengejutkan dari laga Bologna versus AC Milan.

Laga yang seharusnya berlangsung di Stadion Renato Dall'Ara pada Sabtu (26/10/2024) tersebut harus ditunda.

Banjir besar dan hujan deras membuat kedua tim tidak bisa bertanding sebagaimana mestinya.

AC Milan jadi harus menunda raihan poin mereka di Liga Italia pekan ini.

Tim asuhan Paulo Fonseca ini tertahan di peringkat ke-6 dengan koleksi 14 poin dari tujuh laga.

Saat AC Milan mengalami sejumlah cobaan, Napoli cukup lancar dalam menjalani pertandingan pekan ini.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Si Kuda Hitam Dibekuk Penghuni Papan Bawah, Real Madrid Babak Belur di Tangan Barcelona

Dua pesaing terdekat Napoli, Inter Milan dan Juventus, sama-sama akan saling berhadapan pada pekan ke-7.