Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Label Pembalap Dunia, Galang Hendra dan Aldi Satya Mahendra Ada di Posisi Ini pada Klasemen Yamaha Sunday Race 2024

By Agung Kurniawan - Minggu, 27 Oktober 2024 | 21:00 WIB
Aldi Satya Mahendra menghadiri sesi championship Night Yamaha Sunday Race 2024 (AGUNG KURNIAWAN/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Galang Hendra Pratama dan Aldi Satya Mahendra turut meramaikan Yamaha Sunday Race 2024, ini posisi mereka pada ajang tersebut.

Putaran kedua atau putaran terakhir Yamaha Sunday Race 2024 telah tuntas di gelar pada 26-27 Oktober di Sirkuit Mandalika, Lombok.

Seri pamungkas Yamaha Sunday Race 2024 ini berjalan istimewa karena dimeriahkan oleh dua pembalap Indonesia yang berkompetisi di panggung dunia.

Adalah Galang Hendra Pratama dan Aldi Satya Mahendra yang merupakan rider Indonesia yang berlaga di kelas WorldSSP300 pada ajang World Superbike (WSBK).

Sorotan tentu mengarah ke Aldi Satya Mahendra yang baru saja mencetak sejarah menjadi pembalap pertama tanah air yang menjadi juara dunia di kelas itu.

Aura persaingan di pentas dunia terbawa saat mengaspal di kelas R25 Pro Yamaha Sunday Race 2024 sejak hari pertama.

Aldi dan Galang saling bersaing ketat di tambah lagi dengan hadirnya Arai Agaska Dibani Laksana yang membuat tensi kian panas.

Pada race 1 R25 Pro, Galang berhasil mengguli Aldi untuk keluar sebagai pemenang dan mendapatkan poin sempurna yaitu 25 angka.

Sedangkan podium ketiga menjadi milik Arai yang bernaung di bawah tim Yamaha KYB MFZ Dynavolt Privater HDS Racing.

Baca Juga: Rusak Potensi Balapan Terbaik Fabio Quartararo Musim Ini, Murid Valentino Rossi Buru-buru Minta Maaf

Situasi berjalan sangat berbeda bagi Galang Hendra ketika menjalani 10 putaran ketat dalam sesi race 2 R25 Pro hari ini.

Galang harus terjatuh di putaran terakhir karena mengalami highside ketika berduel untuk menyentuh garis finis.

Situasi serupa juga dialami Arai, akan tetapi dia harus menyudahi aksinya lebih dulu dibandingkan dengan Galang.

Sementara itu, kemelut yang terjadi di lap terakhir berhasil dimanfaatkan oleh Aldi untuk keluar sebagai pemenang.

Pembalap berusia 18 tahun itu berhasil unggul 0,158 detik atas Candra yang finis di urutan kedua, dan Wahyu Nugroho di urutan ketiga.

Kemenangan ini tak lantas memnjadikan Aldi sebagai juara umpum kelas R25 Pro Yamaha Sunday Race 2024.

Aldi yang hanya tampil di putaran terakhir menduduki peringkat kelima klasemen Yamaha Sunday Race 2024 dengan menorehkan 45 poin.

Poin tersebut didapatkan Aldi dari finis di urutan kedua pada saat race 1, dan menang di race 2.

Adapun sang kakak yaitu Galang, dia menuntaskan dua putaran Yamaha Sunday Race 2024 dengan berada di peringkat kesembilan.

Untuk juara umum kelas R25 Pro sendiri berhasil didapatkan oleh Reynaldo CH. D Ratukore dengan torehan 56 poin.

Pada race 2 sendiri, Reynaldo hanya mampu finis di urutan ketujuh, hasil serupa juga dia dapatkan ketika menjalani race 1 sehari sebelumnya.

KLASEMEN 10 BESAR YAMAHA SUNDAY RACE 2024 KELAS R25 PRO

1. Reynaldo CH. D Ratukore (Yamaha Yamalube AMS TDR LFN Cargloss IRC RRS) - 56 poin

2. M.Murobbil Vitoni (Yamaha LFN HP969 Global Ondolomon RT) - 51 poin

3. Wahyu Nugroho (Yamaha BAF Yamalube Akai Jaya MBKW2 Racing) - 50 poin

4. Arai Agaska Dibani Laksana (Yamaha KYB MFZ Dynavolt Privater HDS Racing) - 49 poin

5. Aldi Satya Mahendra (Yamaha BAF Yamalube Akai Jaya MBKW2 Racing) - 45 poin

6. Candra H (YMH YMLB Aditama SCM Grup Aditama NHK VND SSS STSJ GDT Berau) - 45

7. JR Joshua Mbeo (Yamaha Yamalube AMS TDR LFN Cargloss IRC RRS) 40 poin

8. Fahmi Bassam (Yamaha LFN HP969 Global Ondolomon RT) - 37 poin

9. Galang Hendra Pratama (Yamaha BAF Yamalube Akai Jaya MBKW2 Racing) - 25 poin

10. Rusman Fadhil (Cargloss RRS Racing Team/RRS) - 25 poin

Baca Juga: Yamaha Sunday Race 2024 - Galang Hendra Crash, Aldi Satya Mahendra Tebus Kemenangan di Race 2 R25 Pro

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P