Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Pesib Bandung, Bojan Hodak membeberkan alasannya lebih takut melawan Semen Padang daripada Persik Kediri.
Persib Bandung akan melawan Semen Padang pada pekan kesepuluh Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Jumat (1/10/2024) pukul 19.00 WIB.
Semen Padang saat menempati juru kunci klasemen dengan raihan 4 poin dari Sembilan pertandingan.
Sementara, Persib berada di posisi kedua klasemen dengan 19 poin.
Meski akan melawan tim papan bawah, Bojan Hodak mengingatkan pemainnya untuk mewaspadai kebangkitan Semen Padang.
Semen Padang baru saja kalah 1-8 dari Dewa United pada pekan kesembilan.
"Semen Padang bermain tidak terlalu buruk," ujar Bojan Hodak dikutip dari laman Persib.
"Sekarang sebenarnya adalah pertandingan yang paling bahaya dan saya lebih takut kepada mereka daripada Kediri (Persik)," ujarnya.
Sebelumnya pada pekan kesembilan, Persib sukses mengalahkan Persik Kediri dengan skor 2-0.
Adapun alasan Bojan Hodak memilih waspada melawan Semen Padang.
Alasannya Semen Padang memiliki Waktu istirahat lebih lama disbanding Persib.
"Mereka memiliki hari libur ekstra.
"Mereka akan datang dengan kondisi bugar dan pasti akan habis-habisan karena ingin membuktikan bahwa kemarin hanya satu laga yang buruk.
"Jadi saya pikir sekali lagi kami akan menghadapi laga yang sulit," kata Bojan Hodak.